Poppy Dharsono Apresiasi Karya Siswa Sekolah Desain dan Siapkan Beasiswa
TABLOIDBINTANG.COM - Setelah sukses menggelar pameran 3D virtual, LaSalle College Jakarta menggelar upacara kelulusan siswa tahun 2020/2021 di Ballroom Tribrata-Darmawangsa. Kegiatan tahunan ini diselenggarakan secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan dan ketentuan pemerintah.
Tahun ini, para siswa menampilkan karya terbaiknya dengan mengusung tema ‘MADAKA’ sebagai bentuk apresiasi terhadap kebudayaan Sumba yang sangat terkenal dan kaya akan motif tenun tradisionalnya yang sangat indah dan rumit.
Desainer sekaligus Presiden Komisaris PT. Indotex LaSalle College International Poppy Dharsono mengungkapkan, karya desainer-desainer baru ini hasilnya baik dan bisa bersaing di pasar.
“Tampak dari koleksi yang ditampilkan siswa merupakan koleksi yang modern, dan mereka tidak merubah etnik culture tersebut,” kata Poppy Dharsono dalam jumpa pers Graduation Ceremony LaSalle College Jakarta di The Tribrata Darmawangsa.
Untuk menjadi seorang desainer, lanjut Poppy, sebaiknya mempunyai dasar sekolah desain untuk mendapatkan hasil yang baik. “Supaya mereka mengerti baik kualitas, desain, size, dan mengerti apa yang diinginkan pasar,” ujar Poppy.
Kedepannya, Poppy berencana untuk menjalin program beasiswa di Academy Moda tertua di Roma, Itali yang bisa digunakan siswa-siswi LaSalle College untuk mendapatkan masternya. “Saya akan merealisasikan kerjasama beasiswa ini, karena akses terhadap fashion community di Itali itu hebat sekali,” jelasnya.
Sementara itu, Alvira selaku Nasional Admission, Marketing dan Promotion Manager Lasalle Indonesia menambahkan, melalui graduation ceremony ini kami berkomitmen untuk tetap memfasilitasi para lulusannya untuk dapat merasakan pengalaman wisuda yang berkesan.
LaSalle College Jakarta merupakan Sekolah Tinggi Desain Internasional yang berbasis di Kanada, serta satu dari tiga kampus desain di Indonesia yang sudah diakui oleh Ditjen DIKTI - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Selain fashion desain, ada jurusan fashion bisnis, tata rias artistik, desain grafis, desain interior, fotografi, dan lainnya.
-
Gaya Hidup
Karakter Risty Tagor yang Mandiri dan Hebat Jadi Inspirasi Tema Kolaborasi Khanza Maryam
Indra KurniawanSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Selain Kesabaran dan Ketajaman Mata, Main Golf Juga Butuh Peralatan Canggih
RedaksiSabtu, 29 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Gandeng 3 Designer Ternama, Daliatex Kusuma Hadirkan The Trilogy of Painted Harmony
RedaksiJumat, 28 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Daliatex Kusuma Kembangkan Dunia Fashion Indonesia Lewat Jakarta Muslim Fashion Week
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Desainer Dwi Iskandar Bikin Pergelaran Mode di Bali, Sebut Fashion Lampaui Gaya Hidup
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Rekomendasi Model-model Tas Wanita untuk Berbagai Occasion
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Soal Fashion, Angga Yunanda Selalu Cari yang Nyaman dan Ikuti Suasana Hati
RedaksiSenin, 17 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Berikut Cara Cerdas Mencuci Pakaian Berdasarkan Jenis Pakaian
RedaksiMinggu, 16 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
5 Tips Bergaya Simpel Tapi Keren, Dari Tote Bag Sampai Jaket Coach
RedaksiJumat, 14 Oktober 2022