Demi Temui Krisdayanti di Jakarta, Raul Lemos Dituding Tidak Jalani Karantina
TABLOIDBINTANG.COM - Setahun lebih terpisah antara Jakarta dan Timor Leste akibat pandemi Covid-19, Krisdayanti dan Raul Lemos akhirnya bersua. Namun momen kepulangan Raul diwarnai kabar miring tak menjalani karantina mandiri. Dalam aturan Kemenhub, karantina selama delapan hari wajib dijalani bagi seluruh penumpang perjalanan internasional yang masuk ke wilayah Indonesia.
Akhir pekan ini menjadi hari membahagiakan bagi Krisdayanti dan anak-anaknya, Amora dan Kellen. Raul Lemos yang selama pandemi Covid-19 tidak bisa keluar dari Timor Leste, akhirnya pulang ke rumah. Kepulangan Raul disambut haru dan bahagia seluruh keluarga.
"Kau datang demi kebahagiaanku," ucap Krisdayanti di bagian caption menyertai unggahan foto temu kangen Raul Lemos dengan keluarganya.
Namun momen bahagia Krisdayanti sekeluarga sempat terusik dengan isu karantina mandiri yang tidak dijalani Raul. Menanggapi hal tersebut, Raul akhirnya buka suara. Ia menjelaskan telah melakukan karantina di Kupang, Nusa Tenggara Timur sebelum terbang ke Jakarta. Ia juga telah menjalani tes usap PCR sesuai prosedur yang berlaku.
"Alhamdulillah...Akhirnya sampai juga di rumah & bertemu dengan keluarga tercinta setelah perjalanan panjang via karantina mandiri di Kupang dan mengikuti beberapa prosedur covid-19 salah satunya PCR," kata Raul dikutip dari Instagramnya, Minggu (10/10).
"Perjalanan dari Dili kali ini sangat epic dan penuh perjuangan. Kalau dulu terbang dari Dili-Bali-Jkt maximal 6 jam udah sampai Jakarta.Kini butuh beberapa hari krn via perbatasan Atambua/NTT dan melalui protocol kesehatan yang sangat ketat serta melelahkan," lanjutnya.
Raul bersyukur semua perjuangan dan pengorbanannya terbayar lunas setelah bertemu keluarga, istri tercinta, anak-anak yang perkembangannya semakin banyak, saudara-saudara, dan mama mertua.
"Alhamdulillah tetap sehat juga awet muda. Alhamdulillah bertepatan mama hari ini ulang tahun. Happy Birthday mama. Panjang umur dan sehat ya," ucap Raul.
-
Berita
127 Tewas Akibat Rusuh di Kanjuruhan, Krisdayanti: Tak Ada Sepak Bola Seharga Nyawa
RedaksiMinggu, 2 Oktober 2022 -
Berita
Terungkap, Perceraian Krisdayanti dan Anang 13 Tahun Lalu Disebabkan Urusan Ranjang
SupriyantoSabtu, 24 September 2022 -
Gaya Hidup
Sempat Heboh dengan DNA Salmon, Krisdayanti Kembali Coba Perawatan Baru
tabloidbintang.comSelasa, 7 Juni 2022 -
Film Tv Musik
Baby Ameena Dapat Penghargaan Perdana, Ashanty dan Krisdayanti Heboh Lakukan Ini
Ari KurniawanKamis, 26 Mei 2022 -
Berita
Krisdayanti Ucap Syukur Atas Pengesahan RUU TPKS Jadi UU oleh DPR
Indra KurniawanSelasa, 12 April 2022 -
Berita
Doa Krisdayanti di Ulang Tahun Pernikahan Pertama Aurel dan Atta Halilintar
SupriyantoRabu, 30 Maret 2022 -
Berita
Doa dan Harapan Krisdayanti di Ulang Tahun Pernikahan ke-11 Bersama Raul Lemos
SupriyantoSelasa, 22 Maret 2022 -
Berita
Bahagianya Krisdayanti Dapat Cucu Pertama dari Atta dan Aurel
Ari KurniawanSelasa, 22 Februari 2022 -
Berita
Perdana Krisdayanti Gendong Cucu Pertama, Rambut Hitam Tebal Baby A Jadi Sorotan
Indra KurniawanSelasa, 22 Februari 2022