4 Langkah Memilih Pakaian Anak Yang Nyaman dan Menyenangkan, Apa Saja?

Yoga Prakoso | 6 November 2021 | 00:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Yang berhak tampil gaya bukan hanya kaum hawa. Anak-anak pun kini bisa tampil gaya karena makin banyak lini busana yang hadir di pasar dengan koleksi kaya motif, warna, dan potongan. Masalahnya, memilih pakaian untuk anak tak semudah beli baju orang dewasa. Owner Mooi, Shierren Lie, lewat siaran pers yang kami terima pekan ini berbagi empat tips memilih baju untuk anak. Pertama, pilih bahan yang nyaman. Ini penting mengingat iklim tropis di Indonesia membuat cuaca cenderung panas. Bahan yang lembut, adem, sekaligus menyerap keringat seperti Mooi Pocket Tee Set dan Mooi Retro Set layak dilirik.

Kedua, pilih model dan motif yang sesuai dengan karakteristik anak. Buat yang punya anak perempuan silakan lirik Mooi Rib Ruffle Set yang lembut dan stretchable sehingga membuat si kecil leluasa bergerak. Mooi Ruffle Dress dengan bordiran karakter lucu di bagian dada plus pilihan warna yang kaya tentu mempercantik penampilan buah hati. Ketiga, sesuaikan dengan kebutuhan, apakah baju yang ingin dibeli akan dipakai untuk sehari-hari atau hanya acara khusus. Bagi keluarga Muslim, Mooi Adam Koko Set bisa jadi pilihan menarik.

Terakhir, pertimbangkan belanja daring dengan promo menarik. Salah satu hal penting yang mesti diperhatikan saat belanja baju anak di jalur daring, yakni memastikan ukuran. Tenang, kini ada Mooi Official Shop di platform Shopee, yang selalu mencantumkan ukuran berdasarkan umur anak di setiap etalase produk yang dijual. Omong-omong promo menarik, Mooi ikut dalam kampanye Shopee 11.11 Big Sale. Ada diskon hingga 70 persen, voucer diskon hingga 20 ribu rupiah, serta promosi beli tiga dapat diskon 15 ribu rupiah.

“Kami mengedepankan desain sesuai tren terkini yang fun, minimalis dengan memperhatikan kualitas, kenyamanan, dan gaya bagi anak. Produk kami dibrandrol dengan harga yang sangat bersaing,” kata Shierren lewat siaran pers yang kami terima pekan ini. Sementara Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia, Daniel Minardi berharap, “Mooi tidak hanya memberi keuntungan terbaik bagi pengguna, tapi juga jadi bukti nyata potensi yang dimiliki produk lokal buatan Indonesia.”

Penulis : Yoga Prakoso
Editor : Yoga Prakoso