DJ Una Disawer Rp240 Juta Sekali Mentas, Netizen Bahas Soal Pelanggaran Prokes

Supriyanto | 7 Maret 2022 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Disc Jockey Putri Una Asyari atau DJ Una belum disawer saat sedang mengisi acara di Sidrap, Sulawesi Selatan, belum lama ini. Saat ditotal, hasil saweran kepada DJ Una dalam sekali show mencapai Rp.240 juta. Kejadian tersebut ramai dibicarakan setelah videonya viral di media sosial.

Dalam video yang beredar di TikTok, DJ Una tampak beraksi dengan dipadati oleh banyak orang. DJ Una terlihat begitu menikmati penampilannya sambil disawer uang pecahan Rp.50 ribu dan Rp.100 ribu. Total saweran yang didapat DJ Una disebut mencapai Rp.240 juta. Namun DJ Una hanya mendapat 84 juta, sisanya dikabarkan dibagi-bagi.

Netizen pum berspekulasi bahwa acara yang dihadiri DJ Una tersebut melanggar protokol kesehatan.

Mengenai video viral DJ Una disawer, Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan AKBP Komang Suarta menyayangkan hal itu. Menurutnya kondisi pandemi COVID-19 masih mengkhawatirkan di Indonesia.

"Yang saya sampaikan, bahwa izin keramaian semasa Covid sudah dilarang oleh pimpinan untuk mengumpulkan massa. Kalau memang ada keramaian yang mengumpulkan orang banyak, itu bisa di bubarkan dari pihak Polri yang bekerja sama dengan Satpol PP dan TNI," ujar Komang Suarta saat dihubungi wartawan kewat telepon.

Mengenai pelanggaran yang terjadi, Komang Suarta belum bisa memastikan. Pihak kepolisian akan mengeceknya.

"Ya nanti dilihat ada izinnya nggak. Kalau sesuai dengan apa yang dilakukan Polrestabes kan menimbulkan keramaian orang banyak tidak memakai masker kan dilakukan pemeriksaan. Lalu dibubarkan oleh Polrestabes, jadi tersangkanya adalah panitianya," jelas Komang Suarta.

DJ Una resmi menyandang status janda setelah gugatan cerainya dikabulkan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis (28/10). DJ Una dan Irsan Ramadhan yang menikah pada 2017 itu pun resmi bercerai.

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto