Sukses Digelar, Indonesian Fashion Week 2022 Awal dari Kebangkitan
TABLOIDBINTANG.COM - Ajang fashion show bergengsi, Indonesia Fashion Week 2022 yang digelar lima hari oleh Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) di JCC Senayan, 13-17 April 2022 sukses digelar secara offline.
Minggu (17/4) malam, rangkaian kegiatan IFW yang diselenggarakan ditutup oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan dihadiri Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, serta sejumlah duta besar dari negara sahabat.
Teten Masduki memberikan apresiasi atas gelaran Indonesian Fashion Week 2022 karena berjalan lancar dengan mengikuti standar saat pamdemi. Teten menilai ajang IFW 2022 menjadi elemen penting dalam menyatukan para pelaku industri fesyen hingga ke badan pemerintahan.
"Bagi kami, IFW 2022 bukan sekadar event saja, namun juga merupakan movement fashion terbesar di Indonesia yang memiliki misi membangun pondasi industri fashion Indonesia, dari hal SDM, hingga infrastruktur dan prasarana yang menunjang,” ujar Menteri Teten menutup Indonesia Fashion Week 2022, di JCC Senayan, Minggu (17/4)
Teten berharap, industri kreatif dapat menjadi salah satu sektor yang mampu menopang pertumbuhan ekonomi nasional.
Ketua Umum APPMI dan Presiden IFW Poppy Dharsono mengungkapkan bahwa IFW kali ini memang tidak semeriah penyelenggaraan IFW tahun-tahun sebelum pandemi Covid-19.
Alasannya, IFW tahun ini hanya dikunjungi sekitar 3000 orang pengunjung dengan nilai transaksi mencapai Rp30 miliar.
"Sebelum pandemi, biasanya dikunjungi puluhan ribu orang dengan transaksi ratusan miliar rupiah," ungkap Poppy Dharsono.
Meski demikian, Poppy Dharsono berharap melalui spirit IFW 2022 akan menjadi awal yang baik bagi pelaku fashion untuk bangkit kembali dari keterpurukan selama dua tahun akibat pandemi.
"Kami juga berharap agar acara ini bisa membawa perbaikan dalam pertumbuhan ekonomi nasional dalam fase normal baru," pungkas Poppy Dharsono.
-
Gaya Hidup
Indonesia Fashion Week 2022 Siap Digelar Offline Mulai 13 April 2022
SupriyantoSenin, 4 April 2022 -
Berita
Pola Geometris di Panggung Indonesia Fashion Week 2019
Agestia JatilarasatiKamis, 18 April 2019 -
Berita
Nina Nugroho Memperlihatkan Karakter Wanita Kuat dalam Rancangannya
Abdul Rahman SyaukaniMinggu, 31 Maret 2019 -
Berita
Nina Nugroho Bawa Konsep Earth Colour di IFW 2019
Abdul Rahman SyaukaniMinggu, 31 Maret 2019 -
-
Berita
Plaza Indonesia Fashion Week 2019, Tanaman Bawah Laut Koleksi Misterius Alleira
Tubagus GuritnoSelasa, 19 Maret 2019 -
Berita
Shafira 30 Tahun Berkarya, Persembahan Spesial di Indonesia Fashion Week 2019
Abdul Rahman SyaukaniJumat, 8 Maret 2019 -
Berita
Usung Tema Romantic Bloom, Mayesa Premium Melenggang di IFW 2018
Romauli GultomSenin, 2 April 2018 -
Berita
Batik Berkah by Barli Asmara Tampilkan Nuansa Glamor di Plaza Indonesia Fashion Week 2018
Andira PutriSabtu, 24 Maret 2018