Memanjakan Lidah Sambil Menikmati Pemandangan Jakarta dari Ketinggian
TABLOIDBINTANG.COM - Notus Dine & Skybar hadir memberikan sensasi berbeda dalam menikmati suguhan kuliner. Berlokasi di Sparks @rooftop Senayan, Jakarta, pengunjung bisa memanjakan mata dengan pemandangan Ibu Kota dari ketinggian.
Pemilik Notus Dine & Skybar, Franseda Natalio, menjelaskan pihaknya ingin menyuguhkan pilihan tempat makan dan nongkrong, dengan latar gedung-gedung pencakar langit.
"Notus hadir untuk memberikan sebuah pengalaman dining berbeda yang coba memadukan konsep resto dan bar indoor-outdoor/semi-outdoor roof top dengan indahnya 360 derajat view kota Jakarta," ujar Franseda Natalio, kepada wartawan.
Salah satu keunikan Notus, yang tak dimiliki resto lain adalah adanya skywalk yang membuat pengunjung bisa melihat indahnya panorama Jakarta dari sudut-sudut terbaik.
Rekan Franseda yang juga pemilik Notus Dine & Skybar, Edwina Tirta menambahkan jika Notus mencoba memadukan good food, good music, chill environment, dan breathtaking view.
"Tidak banyak tempat di Jakarta yang mampu untuk menghadirkan semua itu di dalam satu tempat," ungkapnya.
Sementara itu, untuk menu, Notus menyediakan berbagai macam variasi menu khas nusantara maupun western. Beberapa signature dishes Notus seperti buffalo wings, nasi goreng iga, dan apple stumble merupakan menu-menu yang patut dicoba.
Tak ketinggalan juga deretan berbagai signature drink Notus seperti mango and cardamom, sakura, serta ginger mojito yang akan menjadi perpaduan sempurna sambil menikmati indahnya kota Jakarta.
Dengan kapasitas 133 kursi, Notus menarget segmen kelas menengah. Pasalnya, menurut Franseda, pihaknya ingin bisa menjangkau banyak orang. Notus beroperasi mulai pukul 11.00 hingga 00.00 WIB di weekdays, dan pukul 11.00-02.00 di saat weekend.
-
Film Tv Musik
Menikmati Sajian Kuliner dengan Nuansa Pecinan di Gajah Mada Plaza
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Gaya Hidup
Nongkrong di Fat and Sim Rooftop Bar, Asyik Sambil Nikmati Panorama Jakarta View 360 Derajat
RedaksiKamis, 27 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Spot Kuliner Baru di Kawasan Santa dengan Konsep 3in1 dan Nuansa Bali
RedaksiJumat, 21 Oktober 2022 -
Berita
Menikmati Suasana Sekaligus Kuliner Tradisional Jawa di Tengah Kota Depok
SupriyantoJumat, 21 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Menikmati Sajian Kuliner Nusantara di Restoran Melaty Parahyangan, Kini Ada di Jakarta
RedaksiSabtu, 15 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Pasar Bahan Pangan Organik Naik 15 Sampai 20 Persen Per Tahun, Gaya Hidup Sehat Menguat?
RedaksiSabtu, 1 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
3 Resep Bumbu Opor Ayam Kuning yang Gurih dan Lezat!
InfomercialJumat, 16 September 2022 -
-
Berita
Bergaya Mediteranian, La Tabla by Mar Hadir di Batu Belig Bali
RedaksiSabtu, 10 September 2022