Perjuangan Saykoji Turunkan Berat Badan Hingga 37 Kilogram
TABLOIDBINTANG.COM - Rapper Saykoji berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 37 kilogram. Awalnya, berat badan Saykoji sempat mencapai 140 kilogram.
Tak ada perjuangan yang tidak membuahkan hasil. Saykoji secara konsisten berjuang menurunkan berat badannya selama beberapa bulan terakhir ini.
"Perjuangannya kalau mau dibikin jawaban simpelnya adalah konsistensinya. Saya dulu gemuk sampai 140 kilogram karena memang saya konsisten memasukan kalori ke dalam tubuh bertahun-tahun," kata Saykoji saat ditemui di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Rabu (16/8).
"Jadi untuk dikurangin (berat badan) harus konsisten juga," sambung Saykoji.
Kini, Saykoji menyadari akan pentingnya hidup sehat dan seimbang. Di usia yang sudah tidak muda lagi, pelantun lagu Online itu mulai untuk hidup sehat dan teratur.
"Kalau saya udah nggak ada alasannya lagi, umur saya udah 40 tahun, kalau saya nggak mulai sekarang kapan mau mulai untuk lebih sehat, yang ada malah kondisi lebih menurun," jelasnya.
Salah satu pemicu Saykoji untuk konsisten menurunkan berat badannya adalah detak jantung yang tinggi dengan kondisi sedang duduk santai.
"Salah satu faktor yang lumayan parah, saya lagi duduk nih kayak gini, ini apple watch ngasih tahu kalau heart rate saya 115 lagi duduk, lagi nggak ngapa-ngapain," ungkap Saykoji.
-
Film Tv Musik
Betrand Peto Tampil Beda Bawakan Lagu Hip Hop Karya Igor Saykoji
Ari KurniawanKamis, 21 Januari 2021 -
Film Tv Musik
Bareng Freek dan Saykoji, Swerte Luapkan Keluakan Kesah Selama Lockdown
Ari KurniawanRabu, 16 September 2020 -
Berita
Ultah Pertama Candi Darling, Saykoji Rindu Apresiasi Aksi Pemuda Menanam Pohon
RedaksiSenin, 29 Juni 2020 -
Berita
Dinyinyir Enak Punya Banyak Uang di Rumah Aja, Igor Saykoji Beri Jawaban Menohok
Indra KurniawanSelasa, 7 April 2020 -
Film Tv Musik
Kahitna, Tulus Hingga Didi Kempot Akan Ramaikan BB Fest 2020
SupriyantoJumat, 10 Januari 2020 -
Film Tv Musik
Igor Saykoji Berharap Marvel Bikin Film yang Pertemukan Deadpool dengan Spider-Man
SupriyantoKamis, 1 November 2018 -
Film Tv Musik
Iwa K Takjub Melihat Perkembangan Musik Rap di Indonesia
Ari KurniawanSelasa, 18 September 2018 -
-
Berita
Selain Musik, Putra Sulung Igor Saykoji Tertarik Pada Bidang Ini
Altov JoharSelasa, 26 Juni 2018