Jennifer Coppen Resmi Menikah 44 Hari Pasca Melahirkan Anak Pertama

Indra Kurniawan | 12 Oktober 2023 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jennifer Coppen akhirnya meresmikan jalinan asmaranya dengan Dali Wassink. Tepat 44 hari pasca melahirkan anak pertamanya, Jennifer dan Dali disahkan menjadi sepasang suami istri dalam sebuah ikatan perkawinan.

Kabar bahagia pernikahannya dengan Dali Wassink dibagikan Jennifer Coppen di akun Instagramnya pada Rabu (11/10). Dalam foto-foto terlihat wanita yang akrab disapa Jeje mengenakan gaun pengantin berwarna putih sementara Dali dengan setelan jas silver.

Pernikahan dilangsungkan secara agama Islam pada Selasa (10/10). Tampak dalam foto, Dali mengucap ijab kabul dengan menjabat tangan seorang pria yang mengenakan kopiah hitam dan setelan jas hitam.

"Aku memilihmu lagi dan lagi di awal dan akhir hari, tak peduli musim apa, tak peduli usia," tulis Jennifer Copen dalam bahasa Inggris di bagian caption.

"Aku memilihmu untuk berjuang dan sukses bersama, untuk bangkit dan bangun bersama, untuk mencintai dan menjadi tua bersama. Aku memilihmu untuk selalu ada di sisiku. 10.10.23 Mr & Mrs Wassink," sambungnya. 

Jennifer Coppen dan Dali Wassink menikah 44 hari setelah punya anak pertama (Instagram/Jennifer Coppen)

Pernikahan mereka dilangsungkan 44 hari pasca  Jeje melahirkan sang buah hati pada 28 Agustus 2023. Jeje melahirkan anak laki-laki bernama Kamari Sky Wassink dengan berat 3,4 kg dan panjang 54 cm. 

Keputusan Jeje menikah setelah melahirkan menuai pujian dari netizen. Mereka menilai apa yang dilakukan Jeje dan Dali dibenarkan dalam agama yang mereka anut. Keduanya menikah menunggu hingga anak lahir ke dunia.

"Iya benar, supaya nanti si anaknya kalau nikah bisa diwaliin sama ayahnya," komentar netizen di kolom komentar. "Hebat loh dia paham agama, nunggu Kamari lahir dan sah halal. Alhamdulillah," sahut netizen lain.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan