Laporkan Akun TikTok soal Gosip Nikah Siri, Ini Bukti yang Dibawa Atta Halilintar
TABLOIDBINTANG.COM - Atta Halilintar melaporkan sebuah akun TikTok yang menyebarkan berita bohong mengenai dirinya menikah siri dengan Ria Ricis. Laporan tersebut diajukan di Polres Jakarta Selatan pada Rabu (4/9), dengan pasal pencemaran nama baik.
Dalam laporannya, Atta Halilintar melampirkan bukti berupa video yang berkaitan dengan akun TikTok berinisial WO.
"Barang bukti sudah diserahkan ke penyidik, dari video TikTok itu yang diserahkan," kata Kasi Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, di kantornya pada Kamis (5/9).
AKP Nurma menjelaskan bahwa penyidik akan menyelidiki laporan tersebut lebih lanjut dengan memanggil beberapa saksi untuk memperjelas kasus.
"Memeriksa saksi-saksi yang melihat kemudian kita mencari barang bukti, apa saja yang bisa memperjelas kasus yang dilaporkan," ungkapnya.
Selain itu, AKP Nurma juga menambahkan bahwa Atta Halilintar sebagai pelapor telah diperiksa terkait laporannya. "(Atta) Sudah (diperiksa)," ujar AKP Nurma.
Sebelumnya, Atta bersama istrinya, Aurel Hermansyah, mengunjungi Polres Metro Jakarta Selatan pada malam yang sama, 4 September 2024. Atta mengungkapkan ketidakpuasannya terhadap konten video yang beredar, yang menuduhnya telah melakukan pernikahan siri dan perceraian.
"Intinya kan ditanyain orang lagi cerai apa, ada berita-berita yang dibikin seolah saya menggugat cerai. Terus ada yang bilang nikah siri sama ini, itu," kata Atta.
Atta Halilintar menganggap konten tersebut sangat mengganggu, baik bagi dirinya maupun Aurel.
"Menurut saya udah... karena orang banyak ngechat, 'Bang Atta cerai', sampai keluarga teman-teman di luar, brand-brand disangka kita cerai," tambahnya.
Dengan laporan ini, Atta Halilintar berharap pihak berwenang dapat segera menangani kasus tersebut dan membersihkan nama baiknya dari tuduhan yang tidak berdasar.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024