Intip Persiapan Nova Liana Jelang Miss Grand International 2024, Ivan Gunawan Gandeng Arief Muhammad untuk National Costume

Indra Kurniawan | 1 Oktober 2024 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Miss Mega Bintang Indonesia 2024 yang juga Miss Grand Indonesia 2024, Nova Liana bersiap mengikuti kompetisi Miss Grand International 2024 di Kamboja dan Thailand dari 3-25 Oktober 2024.

Di Miss Grand International nanti Nova Liana akan mengenakan National Costume yang mengambil ciri khas rumah makan Payakumbuah yang menyajikan cita rasa masakan Sumatra Barat, hasil karya desainer Annisa Banyuwangi. 

"Saya ingin National Costume yang akan dipakai Nova bertema cita rasa masakan Sumatra Barat karena saat ini kuliner Sumatra Barat sudah mendunia. Rendangnya saja bahkan sudah jadi salah satu makanan terenak di dunia," ungkap founder Yayasan Dunia Mega Bintang, Ivan Gunawan di W Superclub Gatot Subroto Jakarta, Ahad (29/9).

Untuk mewujudkan ide tersebut, pemilik Mandjha Hijab menghubungi pemilik restoran Payakumbuah, Arief Muhammad, untuk berkolaborasi. Gayung bersambut, Arief mengiakan ajakan Ivan.

"Dia setuju dengan kolaborasi ini. Makanan padang itu grand banget dan sangat Indonesia. Oleh karena itu saya berharap dari National Costume yang unik dan fresh ini Nova bisa cerita ke teman-temannya bahwa ini adalah masakan khas Indonesia, masakan Padang. Jadi bisa sekaligus promosi wisata Indonesia," harap Ivan Gunawan.

National Costume karya Annisa Banyuwangi merupakan kolaborasi Ivan Gunawan dan Arief Muhammad. (Dok.Istimewa)

"Ini pertama kali diajak kerja sama Kak Ivan. Kak Ivan kasih gambar, saya takjub dan langsung setuju untuk kasih support full," lanjut Arief Muhammad.

Proses pengerjaan National Costume untuk Nova Liana memakan waktu tiga minggu. Lamanya pengerjaan tidak lepas dari tantangan yang dihadapi oleh sang desainer.

"Kesulitannya ada pada faktor buka tutupnya yang agak susah, karena di dalamnya terdapat banyak piring dengan aneka lauk khas masakan Padang," cerita Annisa Banyuwangi.

"Pembuatan kostum dua minggu dan satu minggu untuk trial and error, buka tutup. Total pengerjaan jadinya tiga minggu," tambahnya. 

Kesiapan Nova untuk mengikuti Miss Grand International 2024 dikatakan Ivan Gunawan tidak sebatas National Costume. Setelah menyandang gelar Miss Mega Bintang Indonesia 2024, Nova sudah melakukan sejumlah persiapan yang membuatnya kini lebih cetar. 

"Selesai Miss Mega Bintang Indonesia 2024, Nova kami kirim ke Bangkok untuk aesthetic surgery di Masterpiece Hospital. Selain itu dia ikut pelatihan public speaking oleh Manohara Beauty Camp dan Caldare Champ. Kemudian catwalk training lalu makeup dan hairdo training," jelas Ivan panjang.

Ivan Gunawan juga mengatakan Yayasan Dunia Mega Bintang telah membekali Nova dengan ilmu dan pengetahuan yang cukup seputar Beauty Pageant. Tujuannya untuk membuatnya lebih percaya diri menghadapi kontestan-kontestan lain dari seluruh dunia. 

"Pelatihan ini tetap berlangsung hingga menuju keberangkatan pada 3 Oktober 2024," sebut Ivan.

Nova Liana akan berangkat pada Kamis (3/10) mendatang. Selama di Kamboja dan Thailand, Nova akan ditemani oleh Dardo Siregar, Head of Creative Yayasan Dunia Mega Bintang. Sederet kegiatan sudah menanti Nova.

"Tetapi untuk acara utamanya adalah swimsuit competition pada 9 Oktober 2024 di Phnom Penh, Kamboja. National Costume Competition sendiri pada 20 Oktober, preliminary 22 Oktober dan Malam Grand Final 25 Oktober di Bangkok, Thailand," beber Dardo.

Dengan persiapan yang telah dilakukan, Ivan Gunawan menilai peluang Nova cukup besar di ajang tersebut. Nova tidak hanya difavoritkan oleh pendukung dari Indonesia tetapi juga dari Asia dan Amerika Latin.

"Tetapi hal ini tidak bisa dijadikan acuan. Apa pun hasilnya, Nova dan tim sudah berusaha maksimal, sekuat tenaga untuk bisa membanggakan nama Indonesia di panggung Miss Grand International 2024," kata Ivan Gunawan. 

Nova sendiri berharap bisa memberikan hasil terbaik bagi Indonesia. Dia pun sangat bersemangat dan tidak sabar untuk berkompetisi membawa nama Indonesia di kancah internasional.

"Semoga saya bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia dan tentunya Yayasan Dunia Mega Bintang yang telah memberikan fasilitas dan layaknya rumah kedua buat saya. Tentu harapan terbesar dalam berkompetisi adalah membawa mahkota utama kembali ke Indonesia," ucap Nova Liana dengan wajah semringah.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan