Wendi Cagur Cerita Momen Syuting Terakhir Titiek Puspa di Lapor Pak! Trans 7
TABLOIDBINTANG.COM - Kepergian Titiek Puspa untuk selamanya membuat Wendi Cagur merasa sangat sedih. Bagaimana tidak. Wendi salah satu orang terakhir yang berinteraksi dengan Titiek Puspa sebelum dilarikan ke rumah sakit.
Program Lapor Pak! Trans 7 menjadi karya terakhir Titiek Puspa. Di segmen awal cerita Wendi melalui Instagram pribadinya, Titiek Puspa masih terlihat sehat dan bisa becanda.
Tidak pada segmen 4 atau terakhir. Wendi melihat Titiek Puspa seperti orang yang bingung dan kehilangan arah. Sampai-sampai Titiek tidak bisa menggerakkan tangannya saat Wendi hendak cium tangannya.
"Di segmen awal Eyang masih sehat dan bercanda. Meski akhirnya gue sedikit merasa agak aneh melihat Eyang di segmen 4 atau terakhir seperti orang bingung dan kehilangan arah," cerita Wendi dikutip tabloidbintang.com dari Instagramnya.
"Bahkan sampai pas gue mau cium tangannya Almarhumah Eyang seperti tidak bisa menggerakkan tangannya untuk menyambut tangan gue. Sampai akhirnya gue terpaksa mengambil tangan kirinya untuk gue cium. Sambil bilang 'Makasih Banyak Eyang'," lanjutnya.
Ternyata itu adalah momen terakhir Titiek Puspa sebelum akhirnya harus dilarikan ke rumah sakit karena tetiba kondisinya memburuk.
Menurut putri sulung Titiek Puspa, Petty Tunjungsari Murdag, ibunya dibawa ke rumah sakit pada 26 Maret 2025 sekitar pukul 20.00 WIB, seusai syuting tiga episode program Lapor Pak! Trans 7.
Titiek Puspa dibawa pihak Trans 7 ke Unit Gawat Darurat (UGD) RS Medistra. Dari hasil pemeriksaan ditemukan adanya pendarahan di otak bagian kiri. Operasi pun harus dilakukan dan disebut Petty berjalan baik dan lancar.
Hingga akhirnya Titiek Puspa mengembuskan napas terakhir pada Kamis (10/4) sore. Wendi menyebut Titiek Puspa orang baik, bahkan baik sekali. "In syaa allah Eyang husnul khatimah. Selamat jalan Eyang sayang, karyamu akan selalu abadi, selamanya."
-
Berita
Resep Titiek Puspa Tetap Terlihat Awet Muda di Usia 81 Tahun
Altov JoharJumat, 26 April 2019 -
Berita
Titiek Puspa Sebut Dirinya Ratu Puasa, Hingga Sakit Beri-Beri
Altov JoharKamis, 25 April 2019 -
Film Tv Musik
Hanung Bramantyo Garap Film Adaptasi Novel Ibu, Doa Yang Hilang
SupriyantoSenin, 24 Desember 2018 -
Berita
Foto Jadul Artis Titiek Puspa, Mirip Isyana Sarasvati Hingga Soimah
Christiya Dika HandayaniSenin, 29 Januari 2018 -
Berita
Titiek Puspa Ingin Anak-anak Punya Jagoan Asli Indonesia
Ari KurniawanKamis, 7 Desember 2017 -
-
-
Berita
Diperiksa Petugas Keamanan di Resepsi Kahiyang Ayu, Titiek Puspa Malah Berjoget
Binsar HutapeaKamis, 9 November 2017 -