Ivan Gunawan Siap Bantu Billy Syahputra Buatkan Baju Pengantin, Gratis!
TABLOIDBINTANG.COM - Ivan Gunawan sempat menyinggung soal pernikahan Billy Syahputra dengan kekasihnya, model asal Belarus, Vika Kolesnaya. Dalam sebuah acara, Billy tidak membantah saat ditanya Ivan kabar sudah menikah di Belarus.
"Kemarin ke Belarus, ketemu orangtua (Vika Kolesnaya) nikah di Belarus," tanya Ivan Gunawan ke Billy di acara Brownis Trans TV belum lama ini.
"Iya mami," jawab Billy Syahputra tersenyum.
Obrolan tersebut jadi sorotan netizen hingga muncul spekulasi jika adik mendiang Olga Syahputra itu benar sudah menikah di Belarus.
Saat dikonfirmasi langsung, Ivan Gunawan mengaku tidak tahu kapan Billy Syahputra menikah. Igun menegaskan, dirinya tak pernah mau ikut campur urusan orang lain.
"Nggak tau, aku nggak ngurusin rumah tangga orang. Sama Billy juga bukan teman yang setiap hari telpon," ungkap Ivan Gunawan di Sawangan, Depok, Jawa Barat baru-baru ini.
"Jadi kalau suatu saat dia (Billy Syahputra) butuh, dia pasti cari aku," tambah Ivan Gunawan..
Meski demikian, Ivan Gunawan siap membantu Billy Syahputra jika memang dibutuhkan. Ivan Gunawan bersedia merancang baju pernikahan Billy Syahputra. Ia pun juga siap memberikannya secara cuma-cuma ke mantan kekasih Amanda Manopo itu.
"Ya gratis lah, masa sama saudara bayar? Mau bayar juga berapa?" beber Ivan Gunawan.
"Jadi buat aku, kalau untuk teman, orang yang kita kenal, nggak selamanya itu ada nilai rupiahnya," jelas Ivan Gunawan.
Namun sampai sekarang Billy Syahputra belum menghubungi Ivan Gunawan. Bahkan, Igun juga tidak mau langsung inisiatif merancang tanpa kemauan Billy.
"Aku memang minta ke dia, kalau mau pesta, sini bajunya aku bikinin. Tapi, kan dia belum datang ke aku," terang Ivan Gunawan.
"Masa aku sih yang ke rumahnya dia? Udah gue keluar duit, bikinin baju, masih aja gitu gue yang nyamperin," pungkas Ivan Gunawan.
-
Film Tv Musik
Indonesia's Next Top Model Cycle 3, Luna Maya Cari Model yang Tak Sekadar Modal Fisik
RedaksiSabtu, 5 November 2022 -
Berita
Bunda Corla Berharap Diundang di Brownis, Ini Jawaban Ivan Gunawan
RedaksiKamis, 27 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Penjelasan Ivan Gunawan Soal Pro dan Kontra Sportwear di Miss Grand International 2022
RedaksiSelasa, 25 Oktober 2022 -
Berita
Ivan Gunawan Sudah Lama Ingatkan Lesti Kejora Soal Rizky Billar
SupriyantoSelasa, 11 Oktober 2022 -
Berita
Ivan Gunawan Sindir Soal Selingkuh, Reza Arap : Bacot Banget!
SupriyantoKamis, 29 September 2022 -
Gaya Hidup
Abiel Atan Sukses Turunkan 35 Kg Dalam Waktu 6 Bulan Berkat Saran Ivan Gunawan
RedaksiMinggu, 18 September 2022 -
Berita
Ivan Gunawan Foto Mesra Bareng Pria di Pantai, Netizen Geger!
Vallesca SouisaSenin, 5 September 2022 -
Berita
Terus Dihujat Usai Komentari Keisya Levronka, Ivan Gunawan Ancam Lapor Polisi
Ari KurniawanJumat, 29 Juli 2022 -
Berita
Imbas Ivan Gunawan Ledek Keisya Levronka, Danang DA Ikut Kena Hujat
Ari KurniawanKamis, 28 Juli 2022