Kesha Ratuliu, Si Cantik Berbakat Keponakan Mona Ratuliu

Yohanes Adi Pamungkas | 15 Agustus 2015 | 09:07 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Di usia 2 tahun, Kesha (17) sudah membintangi sinetron Lupus Millenium. Pengalaman pertamanya itu tidak lepas dari ajakan Mona Ratuliu, tantenya.

Apakah menjadi keponakan Mona mempermudah karier Kesha? “Aku banyak belajar dari Tante Mona,” ujar Kesha saat dijumpai Bintang di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. 

Dalam sinetron Di Bawah Lindungan Abah (DLA) yang tayang menyambut Ramadan kemarin dan berlanjut beberapa hari setelah Lebaran, Kesha berperan sebagai Zahra, adik Jasmine yang diperankan Shireen Sungkar. Ini kali pertama Kesha beradu akting dengan Shireen yang sudah berpengalaman.

“Sebelumnya pernah syuting dengan Kak Teuku Wisnu (suami Shireen—red.). Dengan Kak Shireen, baru kali ini,” ujar Kesha bersemangat. 

Kesha sudah kenal dengan Shireen sejak lama. “Kebetulan Kak Shireen pernah diajak Kak Wisnu ke lokasi, jadi aku sudah kenal dengannya,” lanjut pemain sinetron Ratapan Anak Tiri ini.

“Kak Shireen baik, dia mau merangkul pemain baru seperti aku, dia tidak sombong,” bilang Kesha yang mendapatkan ilmu akting dari Shireen. 

Kesha saat ini duduk di kelas 3 SMA. Sebentar lagi ia harus berkonsentrasi untuk ujian nasional dan masuk perguruan tinggi. Ia sudah terbiasa membagi waktu antara rutinitas syuting dan tugas sebagai siswa.

“Syuting selalu dilakukan setelah pulang sekolah. Aku tidak pernah meminta izin tidak masuk sekolah hanya karena syuting,” tutur Kesha yang memprioritaskan pendidikan.

Bahkan seadainya esok ada PR atau ulangan, Kesha belajar di sela-sela syuting. “Sekarang juga jarang syuting sampai larut malam,” imbuhnya.

Kesha ingin memperdalam ilmu untuk menjadi pebisnis di bidang mode dan mendesain busana. Bidang mode menurut Kesha sedang berkembang pesat.

“Mulai tertarik sejak kelas 2 SMA, jadi ada rencana nanti melanjutkan kuliah di bidang fashion,” ungkap Kesha yang sempat bertanya kepada Shireen yang memiliki bisnis mode.

“Sekarang banyak media sosial, jadi mempermudah untuk menampilkan barang-barang fashion yang ditawarkan,” jelas Kesha yang sehari-hari senang memakai kaus, celana jin, dan sepatu datar. 

(han/gur)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor : Yohanes Adi Pamungkas