Aerolink Boulevard CitraGarden City: Gudang Modern Multifungsi Dekat Bandara

Redaksi | 1 Juli 2019 | 15:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pentingnya kehadiran warehouse bagi bisnis Anda membuat CitraGarden City menghadirkan warehouse modern pertama di kawasan Aeroworld 8. Warehouse bernama Aerolink Boulevard ini menjadi inovasi bagi properti retail dengan konsep bangunan multifungsi yang bisa diperuntukkan sebagai warehouse, workshop, dan juga office. 

Menjalankan sebuah bisnis di bidang barang maupun jasa tentunya perlu didukung komponen-komponen yang dapat melancarkan usaha. Mulai dari komponen operasional, pemasaran, hingga pembiayaan. Bagi pemilik usaha di bidang barang, sebuah gudang (warehouse) juga dibutuhkan sebagai penunjang pelayanan di bidang operasi logistik. Gudang menyediakan ruang khusus yang bisa dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan barang hingga persiapannya sebelum didistribusikan kepada pelanggan.  

Dengan adanya sistem manajemen warehousing yang baik di CitraGarden City, tempat ini juga bisa menyediakan informasi mengenai status dan ketersediaan produk, untuk memudahkan siklus produksi serta distribusi.

Desain Modern Dua Fasad Aerolink Boulevard CitraGarden City

Aerolink Boulevard CitraGarden City merupakan gudang modern dua lantai yang terletak di bulevar Aeroworld 8. Terdapat dua tipe yang ditawarkan Aerolink Boulevard. Tipe pertama berukuran 4x14 meter tersedia di blok K3 dan K6. Sementara blok K5 dan K7 berukuran 5x14 meter.

Uniknya, Aerolink Boulevard CitraGarden City memiliki dua desain fasad yang berbeda. Kedua tipe ini akan diaplikasikan per blok secara selang-seling sehingga menghasilkan penampilan yang menarik dan estetis untuk dipandang.

Fasad blok K3 sama dengan blok K6, sedangkan fasad blok K5 serupa dengan blok K7. Fasad blok K3 berdesain modern dengan nuansa putih, menghasilkan kesan simple dan clean. Blok K5 juga mengusung desain modern, dipadukan dengan nuansa cokelat di depannya.
    
Desain dua fasad ini membuat Aerolink Boulevard CitraGarden City tampak stylish dan tampil berbeda dengan gudang konvensional. Apalagi tata lingkungan kawasan Aeroworld 8 juga rapi dan bersih, sehingga menjadikan kawasan ini prestisius.
    
Berkonsep multifungsi, lantai dasar bangunan ini bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan, sementara lantai atas menjadi mini office dengan peruntukan tidak lebih dari 10 persen bagian lantai atas. 

Dari segi lokasi, Aerolink Boulevard CitraGarden City sudah unggul karena masuk dalam kawasan Aeroworld 8 yang hanya perlu ditempuh beberapa menit dari Bandara Soekarno-Hatta. Lokasi ini tentu memudahkan Anda yang sering menggunakan kargo udara untuk pendistribusian barang.

Sama seperti area lain di CitraGarden City, Aeroworld 8 juga sudah dilalui shuttle bus dari dan menuju Bandara Soekarno-Hatta. Selain ke bandara, Anda juga bisa memanfaatkan shuttle bus untuk pergi ke kawasan CitraGarden City lainnya, misalnya Citra 6, Citra 2 Ext, dan Citra 7. Miliki segera Aerolink Boulevard sekarang juga karena ada promo menarik berupa cashback 5% serta free biaya AJB, BPHTB, dan BBN. 

(CN)

Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi