Hobi Makan, 4 Zodiak Ini Agak Susah Menahan Lapar Saat Puasa

Vallesca Souisa | 4 April 2022 | 18:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Setiap orang memiliki hobi yang berbeda-beda. Percaya atau nggak, ada yang hobinya kulineran, hobinya makan. Sukanya memang mengeksplor, mencoba makanan. Ketika memasuki bulan Ramadhan, menjadi tantangan sendiri. Gimana caranya supaya tak tergoda makan? Kadang, karena kebiasaan hobi makan, beberapa zodiak ini jadi agak susah menahan lapar, lho. Zodiak apa saja?

Aries

Aries bukan tipe penyabar yang luar biasa soal menahan lapar dan amarah selama Ramadan. Ia suka makan karena itu mampu menjaga suasana hatinya terkendali. Perut lapar secara otomatis membuatnya kehilangan kendali emosi, itulah mengapa Aries hampir kesulitan menahan diri menahan lapar selama puasa Ramadan. Ketika lapar, ia cenderung sewot atau susah diajak bicara dan kerjasama. Jadi bersabarlah menghadapi Aries saat ia puasa.

Taurus

Taurus adalah sosok yang menyukai jalan-jalan dan suka menjajal beragam makanan. Dia tipikal penyuka segala jenis makanan. Makanan juga sering menjadi pelepas stres bagi Taurus ketika ia menghadapi kehidupan yang melelahkan dan berat. Itulah mengapa, seringkali sulit bagi Taurus menahan diri tidak makan selama puasa.

Libra

Libra adalah sosok yang sangat dinamis dan suka nongkrong. Melipir ke kafe, melihat menu, dan mencobanya. Ia sangat menyukai makanan, karena makanan adalah teman yang tak pernah mengomentarinya. Makanan juga menjadi mood booster, untuk seorang Libra yang moody. Ini yang bikin Libra suka tak bisa menahan diri untuk tidak makan. Apalagi, soal ngemil. INi godaan terbesarnya, selama berpuasa.

Pisces

Pisces juga merupakan salah satu orang yang menggunakan makanan sebagai penenang diri dan sudah jelas ia punya daftar panjang apa saja yang menjadi comfort food baginya, apalagi makanan manis yang lembut di mulut atau minuman dingin yang menyegarkan. Pisces akan sulit membiasakan diri lepas dari makanan tersebut selama puasa Ramadan. Makanan hampir selalu bisa membuat suasana hatinya membaik.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa