Kemuliaan Umrah di Bulan Ramadhan: Pahala Berlipat Ganda
TABLOIDBINTANG.COM - YouTuber sekaligus pendakwah Muhamad Aldiyansyah atau karib disapa Gus Aldi mengungkap kemuliaan menjalankan ibadah umrah di bulan Ramadhan.
Hal itu disampaikan Gus Aldi di hadapan para jamaah umrah yang berangkat bersama Mabruk Tour, sekaligus mengajak jamaah terus bersholawat.
"Insyaallah kita akan bersholawat dan berziarah di makam Nabi Muhammad SAW," kata Gus Aldi di kawasan Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
"Karena Rasulullah Shalallah Alaihi Wa Sallam bersabda Barangsiapa bershalawat kepadaku satu kali, maka Allah akan mengucapkan shalawat kepadanya sepuluh kali, dihapuskan darinya sepuluh kesalahan, dan ia diangkat sepuluh derajat untuknya," terangnya.
Banyak kemuliaan umrah di bulan Ramadhan yang disampaikan Gus Aldi.
"Umrah di bulan Ramadhan memiliki beberapa kemuliaan, yang pertama kita berumrah dan beribadah, kedua kita berumrah dalam keadaan berpuasa," ucap Gus Aldi.
"Kemudian yang ketiga umrohnya di bulan Ramadhan ibadah yang berkali-kali lipat pahalanya dan terakhir kita mendapatkan keutamaan sepuluh hari terakhir," terangnya.
Umrah Ramadhan tahun 2022 ini mejadi umrah ramadhan pertama sejak pandemi, jutaan orang di seluruh dunia berbondong bondong melakukan umrah di bulan Ramadhan.
"Alhamdulillah kami dari Mabruk Tour memberangkatkan puluhan jamaah Ramadhan dari Seluruh Indonesia, tidak lain karena kami ingin melayani serta mengobati kerinduan umat muslim Indonesia untuk berumroh di bulan Ramadhan," kata Hardi Ikrommullah, Vice President dari PT Didi Mabruk Bayanaka.
-
-
Gaya Hidup
Sahur Tapi Kelaparan saat Puasa, Tidak Sahur tapi Kuat Puasa, Kok Bisa?
tabloidbintang.comMinggu, 10 April 2022 -
Gaya Hidup
Ini Menu Berbuka Puasa yang Bikin Gairah Berhubungan Meningkat
Indra KurniawanMinggu, 10 April 2022 -
-
Gaya Hidup
Minum Teh di Waktu Sahur Tak Dianjurkan, Bisa Berefek Negatif untuk Puasa
RedaksiKamis, 7 April 2022 -
Gaya Hidup
Wajib Tahu, 5 Bahaya Tidur Setelah Santap Sahur Bagi Kesehatan
Indra KurniawanRabu, 6 April 2022 -
Gaya Hidup
Saat Makan Sahur atau Buka Puasa Boleh Makan Cabai, Asalkan . . .
tabloidbintang.comRabu, 6 April 2022 -
Berita
Buka Puasa Minum Kopi, Sahila Hisyam: Kalau Enggak Aku Bisa Pusing
SupriyantoSelasa, 5 April 2022 -
Film Tv Musik
Terbaik di Slot Sahur, Para Pencari Tuhan Jilid 15 Ungguli Amanah Wali 6
Indra KurniawanSelasa, 5 April 2022