Ciputra Artpreneur Jalin Kerja Sama Budaya dengan China Performing Arts Agency

Yuriantin | 25 November 2017 | 15:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jumat (24/11) siang, Ciputra Artpreneur menandatangani Memorandum of Understanding dengan China Performing Arts Agency (CPAA). Keduanya bersepakat dalam kerja sama terkait Silk Road International League of Theaters (SRILT).

"Saya rasa ini sebuah kesempatan yang bagus sekali dan kita merasa sangat terhormat dipilih menjadi teater satu-satunya dari Indonesia," ucap President Director Ciputra Artpreneur, Rina Ciputra Sastrawinata.

Menjadi anggota SRILT, Rina berharap akan terjadinya pertukaran budaya antar Indonesia dan Tiongkok.

"Semoga kami bisa mengembangkan diri dalam bidang tari, performance, orkestra, dan tidak terbatas juga dalam bidang fine arts juga," ucap dia.

Resmi menjadi anggota SRILT, Rina akan menghadiri pertemuan para anggota di Tiongkok bulan depan. Salah satu agendanya menurut Rina adalah untuk membahas program acara apa saja yang bisa didatangkan ke Indonesia tahun depan.

SRILT merupakan liga yang dibentuk oleh China Arts and Entertainment Group (CAEG) perusahaan induk CPAA atas pengawasan Kementerian Kebudayaan Tiongkok.

SRILT dibentuk dengan misi untuk meningkatkan pertukaran budaya dan kerja sama antar negara di jalur Sutra. SRILT yang dibentuk Oktober 2016 kini punya lebih dari 80 anggota yang terdiri lebih dari 30 negara.

(yuri / wida)

Penulis : Yuriantin
Editor : Yuriantin