The Lego Movie 2: The Second Part Tayang di Bioskop, Ini 5 Fakta Menariknya
TABLOIDBINTANG.COM - Selalu ada alasan untuk mengajak anak-anak ke bioskop. Apalagi, minggu ini film The Lego Movie 2: The Second Part sudah tayang. Film animasi ini karya sutradara Mike Mitchell. Naskahnya ditangani Phil Lord bersama Christopher Miller. Menariknya, The Lego Movie 2: The Second Part diperkuat pengisi suara yang juga dikenal sebagai aktor papan atas Hollywood di antaranya Chris Pratt, Will Arnet, dan Elizabeth Banks.
The Lego Movie 2: The Second Part disambut antusias oleh penonton di seluruh dunia termasuk Indonesia. Di Indonesia, film ini tayang mulai Februari 2019. Untuk Anda, kami hadirkan 5 fakta menarik seputar The Lego Movie 2: The Second Part yang kami sarikan dari berbagai sumber.
1. The Lego Movie 2: The Second Part kali pertama direncanakan rilis pada Mei 2017 tapi diundur hingga Februari 2019 untuk memasukkan The Lego Batman Movie dan The Lego Ninja-Go Movie.
2. Dari semua pahlawan super DC Comics yang tampil di sini, hanya Jason Momoa pengisi suara yang juga merupakan pemeran versi aslinya.
3. Sutradara film pendek The Lego Movie 4D: A New Adventure, Rob Schrab, tadinya hendak menggarap film ini sebagai debut penyutradaraan film panjang. Kemudian ia digantikan oleh Mike Mitchell yang dikenal lewat film Shrek Forever After, Alvin and the Chipmunks:
Chipwrecked, The Spongebob Movie: Sponge Out of Water, dan Trolls.
4. Salah satu pengisi suara The Lego Movie 2: The Second Part, Stephanie Beatriz (Sweet Mayhem) memiliki bekas luka di bagian alis kanannya akibat terpeleset oleh balok lego ketika berusia 10 tahun.
5. Duo sutradara film pertamanya, Phil Lord dan Christopher Miller, kali ini hanya bertindak sebagai penyusun naskah.
-
Film Tv Musik
Nariti: Romansa Danau Toba Sepi Peminat, Bintang Utamanya Bahkan Diketahui Tidak Promo di Media Sosial
Indra KurniawanSelasa, 8 November 2022 -
-
Film Tv Musik
Film Nariti, Adegan Rumah Adat Batak Toba Menuai Pro dan Kontra
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Sah! Qodrat Jadi Film Indonesia ke-12 di 2022 dengan 1 Juta Penonton
Indra KurniawanMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Perolehan Penonton 8 Film Indonesia yang Masih Tayang di Bioskop Hingga Awal November
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Lewati Film Perdana Naysilla Mirdad, Qodrat Menuju 1 Juta Penonton Akhir Pekan Ini
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Rekomendasi Drama Korea Rilis di Bulan November!
Vallesca SouisaRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
Film Perdana Novia Bachmid, Menjelang Maghrib Masuk Molins Film Festival
SupriyantoRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Film Horor MAXstream Tayang di Bioskop Tahun Depan, Ada Debut Gisella Anastasia
RedaksiRabu, 2 November 2022