3 Fakta Tentang Film Arctic, Tayang Di Bioskop Indonesia Mulai 27 Maret
TABLOIDBINTANG.COM - Di tengah dominasi Captain Marvel dan Dilan 1991 bulan ini, masih ada film alternatif yang layak mendapat perhatian Anda, Arctic. Film ini mengisahkan perjuangan untuk bertahan hidup di kawasan bersalju di Islandia. Kisahnya bermula dari kecelakaan pesawat di dataran es. Salah satu korban yang selamat menghadapi dilema: menunggu bantuan atau mencari bantuan sendiri. Belum lagi, selama bertahan hidup ia harus menghadapi badai salju dan beruang kutub.
Arctic merupakan karya sineas Joe Penna. Naskahnya ditulis Joe Penna dengan bantuan Ryan Morrison. Film berdurasi 1 jam 38 menit ini akan tayang di bioskop Indonesia mulai 27 Maret 2019. Berencana menonton Arctic akhir bulan ini? Sebelum melenggang ke bioskop, simak dulu 3 fakta menariknya yang kami kumpulkan dari berbagai sumber.
1. Ini merupakan film panjang bioskop pertama Joe Penna. Sebelumnya, ia aktif membuat konten video di YouTube lewat kanal MysteryGuitarMan.
2. Kali pertama ditayangkan di Festival Film Cannes 2018, Arctic yang dibintangi Mads Mikkelsen mendapat tepuk tangan sambil berdiri dari penonton selama 10 menit.
3. Nama karakter utama film ini H. Overguard. Inisial H diyakini sebagai kepanjangan dari Hannibal yang mengingatkan kita pada karakter legendaris nan mematikan Hannibal Lecter.
-
Film Tv Musik
Nariti: Romansa Danau Toba Sepi Peminat, Bintang Utamanya Bahkan Diketahui Tidak Promo di Media Sosial
Indra KurniawanSelasa, 8 November 2022 -
-
Film Tv Musik
Film Nariti, Adegan Rumah Adat Batak Toba Menuai Pro dan Kontra
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Sah! Qodrat Jadi Film Indonesia ke-12 di 2022 dengan 1 Juta Penonton
Indra KurniawanMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Perolehan Penonton 8 Film Indonesia yang Masih Tayang di Bioskop Hingga Awal November
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Lewati Film Perdana Naysilla Mirdad, Qodrat Menuju 1 Juta Penonton Akhir Pekan Ini
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Rekomendasi Drama Korea Rilis di Bulan November!
Vallesca SouisaRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
Film Perdana Novia Bachmid, Menjelang Maghrib Masuk Molins Film Festival
SupriyantoRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Film Horor MAXstream Tayang di Bioskop Tahun Depan, Ada Debut Gisella Anastasia
RedaksiRabu, 2 November 2022