Bintangi Film Gundala, Tara Basro Dituntut Jaga Stamina
TABLOIDBINTANG.COM - Tara Basro dituntut mempersiapkan fisik saat membintangi film Gundala. Berperan sebagai Merpati Putih, Tara banyak menjalani adegan yang menguras tenaga.
"Bisa dilihat dari trailer seperti apa filmya, karena sangat aktif ada lari-larinya. Kalau syuting harus fit jangan sakit-sakitan, entar jadi menghambat produksi," kata Tara Basro di SCTV Tower, Jakarta Selatan, Selasa (28/5).
Tara Basro bersyukur, tidak mengalami cidera selama proses syuting berlangsung. "Enggak ada cidera sih, mungkin Abi yaa," jelasnya.
Tara tak memiliki treatment khusus menjaga staminanya. Di samping untuk menunjang selama menjalani syuting, ia melakukan olahraga demi menjaga kebugaran tubuh.
"Sebenarnya olahraganya itu enggak terlalu khusus buat adegan aja sih tapi untuk stamina juga. Bisa dibilang kita syuting membutuhkan stamina yang lumayan tinggi dengan lari-lari segala macam jadi semuanya jadi satu. Dari mulai cardio, training, semuanya ada," ujarnya.
Selaim Tara Basro, film Gundala turut dibintangi Abimana Aryasatya, Muzaki Ramdhan, Rio Dewanto, Marissa Anita, Ario Bayu, Cecep Arif Rahman. Film Gundala dijadwalkan tayang di bioskop pada 29 Agustus 2019.
(tov/ari)
-
Berita
Keluarga di Ceko Saksikan Pernikahan Tara Basro - Daniel Adnan Secara Virtual
Ari KurniawanRabu, 24 Juni 2020 -
Berita
Tara Basro Ungkap Suasana Sakral Pernikahannya dengan Daniel Adnan
Ari KurniawanRabu, 24 Juni 2020 -
-
Berita
Ernest Prakasa Komentari Unggahan Tara Basro yang Jadi Pro dan Kontra
RIKJumat, 6 Maret 2020 -
-
Berita
Unggah Foto dengan Lipatan di Perut, Tara Basro Serukan Sayangi Diri Sendiri
PPFRabu, 4 Maret 2020 -
Film Tv Musik
Tubuhnya Digantung, Tara Basro: Semua Organ Tubuh Kayak Ada di Leher
Abdul Rahman SyaukaniJumat, 11 Oktober 2019 -
Film Tv Musik
Tidak Cantik, Tara Basro Akui Sering Tidak Diterima Ketika Casting
Abdul Rahman SyaukaniJumat, 11 Oktober 2019 -
Film Tv Musik
Seberapa Yakin Tara Basro Masuk Nominasi FFI 2019?
Altov JoharSelasa, 24 September 2019