Berkarya di Jakarta, Lilin Herlina Dapat Dukungan Ikke Nurjanah
TABLOIDBINTANG.COM - Sukses di Jawa Timur bersama grup New Pallapa, pedangdut Lilin Herlina mencoba peruntungan berkarier di Ibu kota Jakarta. Bernaung di label Cakra Buana, Lilin Herlina merilis single berjudul Rancu. Lagu dangdut original yang berkisah tentang kesedihan seseorang karena ditinggal kekasihnya, ciptaan Anton Gholock.
"Lagu terbaru, single terbaru judulnya Rancu. Lagunya tetap dangdut original. Ceritamya tentang seseorang yang ditinggal kekasih. Lagunya masih tetap di dangdut klasik, original. Cuma kalo di Surabaya tetap dikoploin," kata Lilin Herlina di Uly House Resto, Jakarta Selatan.
Intan Puspita Ningrum, salah satu perwakilan Cakra Buana mengatakan, dengan bergabungnya Lilin Herlina pihaknya akan membuat gebrakan baru di industri musik dangdut. "Kalau kita untuk genre musik masih di koplo original dan klasik. Kita juga bermain di media sosial. Ke depannya akan ada gebrakan baru dari Cakra Buana," jelas Intan.
Keputusan Lilin Herlina hijrah ke Jakarta nyatanya mendapat dukungan dari sejumlah sahabat, salah satunya Feby Maharani yang juga bernaung di Cakra Buana. Tak hanya itu, ia juga mendapat dukungan langsung dari pedangdut senior Ikke Nurjanah. Apalagi Ikke sudah mengangap Lilin seperti saudara sendiri. Bahkan Ikke juga mengetahui kiprah Lilin Herlina di dunia panggung di Jawa Timur.
"Ini adalah bentuk apresiasi dan support saya. Tentu saja Lilin sama aku udah seperti sodara. Prinsipnya ini hal positif. Kalau bicara musik dangdut kenapa enggak (mendukung). Saya yakin label tahu betul kemampuan artisnya," aku Ikke Nurjanah.
"Aku kenal Lilin udah lama, Lilin secara public figure Lilin si dangdut koplo itu, fansnya juga udah banyak banget. Dia eksis dari Surabaya sampai hari ini di Jakarta. Jadi buat aku secara personal, kita sering ngobrol, curhat, saling tanya soal musik," tutup Ikke Nurjanah.
(tov/ari)
-
Film Tv Musik
Daftar Lengkap Pemenang Indonesian Dangdut Awards (IDA) 2022, Lesti Kejora Borong Piala
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Berita
Nama Lesti Kejora Mendadak Hilang dari Daftar Pengisi Acara IDA 2022 di Indosiar Malam Ini, Diboikot?
Indra KurniawanKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
Ratu Jandut Eny Sagita Luncurkan Karya Terbaru, Jangan Pegang
RedaksiKamis, 27 Oktober 2022 -
Hollywood
Alfin Habib, Jebolan D'Academy yang Kini Dijuluki Lord of Melayu
RedaksiRabu, 19 Oktober 2022 -
Berita
Pacaran dengan Max Adam, Wika Salim: Aku Sama Dia Nggak Pernah Berantem
RedaksiSelasa, 4 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Rising Star Dangdut : Zainul Asal Bangka Belitung Sang Keluar Sebagai Pemenang!
Ari KurniawanRabu, 3 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Balasan Menohok Keisya Levronka Atas Permintaan Maaf Ivan Gunawan
Indra KurniawanRabu, 27 Juli 2022 -
Film Tv Musik
Nia LIDA 2020: Kalau Banyak yang Mendekati, Aku Sekarang Nggak Jomblo, dong
Vallesca SouisaKamis, 16 Juni 2022 -
Film Tv Musik
Bermusik Lagi, Pedangdut Neng Dessy Rilis Single Jika Kau Kembali
RedaksiRabu, 26 Januari 2022