Program GARIS TANGAN Disebut Rekayasa, Ini Kata Rudy Ruach

Ari Kurniawan | 24 Desember 2019 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Program "Garis Tangan" saat ini jadi salah satu andalan ANTV untuk mendulang rating. Program reality show yang dipandu Uya Kuya itu selalu menempati posisi teratas di jam tayangnya. 

Tapi, kehadiran Garis Tangan juga tak luput dari tudingan miring. Acara pencarian jodoh berbalut dunia supranatural ini dianggap penuh dengan rekayasa atau settingan. 

Rudy Ruach, pemuda indigo yang ikut memandu program Garis Tangan, angkat bicara. Rudy tak ingin menjadikan prasangka yang datang sebagai beban. Rudy mempersilakan penonton untuk memberi penilaian masing-masing. 

"Saya sih ini nggak mau bilang ini settingan atau real, karena orang yang percaya, percaya. Yang nggak percaya, ya nggak. Jadi kembali ke masyarakat aja," bilang Rudy Ruach, saat berbincang dengan tabloidbintang.com, Senin (23/12). "Walaupun kita bilang real, kalau orang nggak percaya, nggak akan percaya," imbuhnya. 

Dikatakan Rudy Ruach lebih lanjut, Garis Tangan merupakan program hiburan yang memuat berbagai pelajaran hidup. Dari beragam persoalan yang dibawa para peserta, kata Rudy, penonton bisa mengambil hikmah agar tidak terjerumus di masalah yang sama. 

"Yang penting tujuan di Garis Tangan ini kita berbagi cerita, berbagi pengalaman, kemudian seru-seruan, juga membantu seseorang mendapatkan jodoh impiannya," tutup Rudy Ruach. 

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan