Hiroaki Kato Bangga Karyanya Masuk di List Lagu di Tempat Karoke

Supriyanto | 15 Maret 2020 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Hiroaki Kato, penyanyi asal Jepang yang menetap di Indonesia mengaku bangga akhirnya karya lagunya bisa masuk tempat karoke dan dinyanyikan oleh penggemarnya.

Sebagai musisi, suami Arina vokalis band Mocca itu merasa puas jika karyanya ada dalam list lagu ditenpat karoke, hal tersebut menandakan diterima oleh penikmat musik.

“Pastinya sangat senang bila lagu karya kita dinyanyikan penggemar. Seperti di tempat karaoke atau di gelaran musik,” ungkap Hiroaki Kato di pembukaan karaoke Manekineko Bay Walk Mall, Jakarta Utara, Jumat (13/3).

“Lagu-lagu saya seperti ‘Terimakasih’ sudah ada di karaoke keluarga Manekineko. Jadi bisa dinyanyikan langsung di sini,” terang Hiroaki Kato.

Pada kesempatan itu, Hiroaki menjelaskan tempat karoke Manekineko asal Hepang berkonsep keluarga 3 generasi. Kakek, orang tua dan anak-anak.

Bedanya dengan karaoke lain, Manekineko punya konsep food and beveragel dengan konsep khas family karaoke Jepang. Tersedia drink bar, dimana pengunjung bisa menikmati aneka minuman sepuasnya.

Manekineko dapat dinikmati oleh keluarga atau teman dengan berbagai tipe ruangan. Seperti VIP Room, Kids Room, dan Normal Room. Interior yang cerah dan colorful serta dekorasi “Manekineko”, karakter kucing ciri khasnya menjadi daya tarik tersendiri.

Saat peresmian, Cherly Juno dan Ryn (eks member girlband Cherrybelle) ikut memeriahkan. Keduanya mengaku merasakan sensasi yang berbeda setelah mencoba karaoke keluarga Manekineko.

“Seru banget karena konsep karaoke keluarga seperti ini yang kita cari. Karena kita sudah berkeluarga jadi pengen bawa anak-anak ke sini. Ternyata benar, ada ruang khusus untuk anak. Ada ruang mainnya juga,” pungkas Ryn.

(pri)

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto