Karni Ilyas Umumkan Indonesia Lawyer Club tvOne akan Cuti Tayang
TABLOIDBINTANG.COM - Penggemar Indonesia Lawyer Club (ILC) tvOne nampaknya harus menelan kekecewaan. Pasalnya, Karni Ilyas selaku Presiden ILC mengumumkan program tersebut akan cuti tayang pada tahun depan.
"Dear Pencinta ILC: Sekalian kami umumkan edisi ini adalah episode terakhir akhir tahun ini dan merupakan episode perpisahan. Sebab mulai tahun depan berdasarkan keputusan manajemen TV One, ILC dicutipanjangkan sementara waktu. Mohon maaf sebesar-besarnya kepada Pencinta ILC," tulis Karni Ilyas melalui akun twitter-nya.
Karni Ilyas tidak memberi penjelasan soal alasan program ILC cuti tayang pada tahun depan.
Di postingan lainnya, Karni hanya mengabarkan rencana tayang episode terakhir ILC di 2020 berjudul "Renungan Akhir Tahun: Dampak Tekanan Ekonomi, Ibu Bunuh Anak, Suami Bakar Isteri".
"Dear Pencinta ILC: Diskusi kita Selasa, malam ini berjudul "Renungan Akhir Tahun: Dampak Tekanan Ekonomi, Ibu Bunuh Anak, Suami Bakar Isteri." Selamat menyaksikan.Mohon maaf terlambat mengumumkan. #RenunganAkhirTahun," tulis Karni.
(ari)
-
Film Tv Musik
KPI Tegur Program Spotakuler TV One, Aturan Ini yang Dilanggar
RedaksiSelasa, 6 Juli 2021 -
Film Tv Musik
Randy Pangalila Sukses Menangi Celebrity Fight untuk Kedua Kali
Panditio RayendraSenin, 28 Oktober 2019 -
Film Tv Musik
Mamah Dedeh Pindah ke tvOne, Hadir di Program Rumah Mamah Dedeh
Panditio RayendraJumat, 4 Oktober 2019 -
-
Film Tv Musik
tvOne Tayangkan 5 Serial Turki dan Pertandingan Liga1, Ini Perubahan Jadwal Program Berita
Panditio RayendraSenin, 17 April 2017 -
Film Tv Musik
5 Serial Turki yang Tayang di TvOne Mulai Sabtu Ini
Christiya DikaKamis, 13 April 2017 -
Film Tv Musik
Ini Alasan tvOne Berubah Wajah dengan Menayangkan Serial Internasional
Ari KurniawanRabu, 22 Maret 2017 -
Film Tv Musik
Sidang Kasus Ahok, Stasiun TV Bergiliran Jadi TV Pool (TV One Pertama)
TEMPOSelasa, 13 Desember 2016 -
Film Tv Musik
Indonesia Lawyer Club Berhenti Tayang, KPI: Masih Peringatan, Karni Ilyas: Sementara Diliburkan
TEMPOSelasa, 22 November 2016