Hebat! Tayang di Jam "Pocong", Buku Harian Seorang Istri Tidak Ditinggal Penonton, Pengaruh Haico Van Der Veken?

Indra Kurniawan | 22 Oktober 2021 | 18:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Strategi SCTV memindahkan jam tayang ke pukul 21.30 WIB, tampaknya tak terlalu berpengaruh pada sinetron Buku Harian Seorang Istri. Hingga hari kedua penayangan, sinetron yang dibintangi Cinta Brian dan Zoe Abbas Jackson mampu bertahan di 10 besar tangga rating tv.

Perpindahan Buku Harian Seorang Istri sempat memunculkan kekhawatiran bakal bernasib serupa dengan sinetron-sinetron Sinemart lain yang mengudara di slot tersebut. Ternyata tidak. Setidaknya dalam dua hari ini, raihan rating dan share Buku Harian Seorang Istri stabil.

Buku Harian Seorang Istri penayangan Rabu (20/10) berhasil duduk di posisi 7 dengan TVR 2,4 dan audience share 12,9 persen. Hebatnya, di penayangan hari berikutnya raihan rating dan share Buku Harian Seorang Istri menguat menjadi 2,5/13,2 dan naik 1 peringkat ke posisi 6. 

Raihan dua hari ini terbilang istimewa. Saat menyapa penggemar di slot superprimetime, berhadapan langsung dengan Ikatan Cinta, Buku Harian Seorang Istri meraih TVR di atas angka 2 namun share fluktuatif malah pernah di bawah 9 persen. Ini membuktikan meski sekarang di jam pocong, penonton tidak meninggalkan Buku Harian Seorang Istri.

Kehadiran Haico Van Der Veken tampaknya turut berpengaruh terhadap performa Buku Harian Seorang Istri. Bagaimanapun Haico memiliki penggemar setia, apalagi mereka tentu mengharapkan Haico disandingkan kembali dengan Rangga Azof dalam satu adegan romantis, seperti di sinetron Samudera Cinta.

Buku Harian Seorang Istri kini menjadi program nomor 2 SCTV di bawah Suci Dalam Cinta. Tayang perdana Rabu (20/10) lalu pukul 19.30 WIB, rating dan share sinetron Screenplay Production itu menguat menjadi 3,5/14,0. Sementara Dari Jendela SMP dan Love Story The Series masing-masing menempati posisi 3 dan 4. 

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan