Dear Nathan: Thank You Salma Tembus Setengah Juta Penonton, Apa Kabar Film Angga Yunanda dan Putri Marino?
TABLOIDBINTANG.COM - Belum genap 2 minggu menghiasi layar bioskop Tanah Air, film Dear Nathan: Thank You Salma sukses menjaring penonton hingga setengah juta. Kesuksesan tersebut tak lepas dari cerita serta bintang-bintang yang meramaikan. Bagaimana dengan film Angga Yunanda?
Kisah asmara antara Nathan (Jefri Nichol) dan Salma (Amanda Rawles) menjadi salah satu tontonan yang banyak digemari penikmat film Indonesia. Hingga saat ini sudah ada tiga film yang diangkat dari kisah yang berasal dari Wattpad dan Dear Nathan: Thank You Salma didapuk menjadi penutup.
Edar mulai 13 Januari, mengutip data dari filmindonesia.or.id, Dear Nathan: Thank You Salma sampai saat ini telah disaksikan sebanyak 546.077 penonton. Kehadiran dua karakter baru di film tersebut, Afkar (Ardhito Pramono) dan Zanna (Indah Permatasari), menjadi daya tarik tersendiri buat penggemar kisah Nathan dan Salma.
Menyusul film produksi Rapi Films dan Screenplay ada film Merindu Cahaya de Amstel. Dibintangi Amanda Rawles, Bryan Domani, dan Rachel Amanda, film yang disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu telah ditonton sebanyak 115.043 penonton sejak edar pertama kali 20 Januari.
Sementara itu film Angga Yunanda dan Putri Marino, Cinta Pertama, Kedua & Ketiga, yang edar lebih dulu di bioskop, 6 Januari, tertinggal dengan 108.245 pasang mata. Kehadiran Angga Yunanda yang memiliki basis penggemar besar tampaknya tak cukup mendongkrak perolehan jumlah penonton, setidaknya menembus 500 ribu.
Film Indonesia terlaris keempat 2022 ditempati Teluh. Di hari keempat penayangan, film yang dibintangi Ferdi Ali, Baron Hermanto, dan Nadira Sungkar berhasil meneror 72.185 jiwa. Angka itu akan terus bertambah mengingat masih banyak layar yang memutar film arahan sutradara Dedy Marcy.
-
Film Tv Musik
Nariti: Romansa Danau Toba Sepi Peminat, Bintang Utamanya Bahkan Diketahui Tidak Promo di Media Sosial
Indra KurniawanSelasa, 8 November 2022 -
-
Film Tv Musik
Film Nariti, Adegan Rumah Adat Batak Toba Menuai Pro dan Kontra
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Sah! Qodrat Jadi Film Indonesia ke-12 di 2022 dengan 1 Juta Penonton
Indra KurniawanMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Dibully karena Ucap It’s My Dream Not Her, Putri Marino Malas Pakai Bahasa Inggris
SupriyantoSabtu, 5 November 2022 -
Film Tv Musik
Perolehan Penonton 8 Film Indonesia yang Masih Tayang di Bioskop Hingga Awal November
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Lewati Film Perdana Naysilla Mirdad, Qodrat Menuju 1 Juta Penonton Akhir Pekan Ini
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Sinopsis Antares Season 2 Episode 8, Richie Dituduh mencuri
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Rekomendasi Drama Korea Rilis di Bulan November!
Vallesca SouisaRabu, 2 November 2022