Usung Tema Keluarga, Film Onde Mande! Hadirkan Keindahan Tanah Minang
TABLOIDBINTANG.COM - Visinema siap merilis film terbarunya berjudul "Onde Mande!". Film bertema keluarga ini dibintangi sederet pemain berdarah Minang, yakni Shenina
Cinnamon, Emir Mahira, Ajil Ditto, Shahabi Sakri, Jajang C Noer, dan Jose Rizal Manua.
Disutradarai oleh Paul Fauzan Agusta serta diproduseri Suryo Wiyogo dan Cristian
Imanuell, film ini merupakan hasil kerjasama dengan Gandrvng Films dan Visionari Capital ini akan tayang di seluruh bioskop Tanah Air mulai 22 Juni 2023.
Lewat film “Onde Mande!” Paul berharap penonton bisa mengambil makna tentang
kehangatan keluarga dan kekerabatan masyarakat yang disampaikan dalam film.
“Meski berbahasa Minang, film ini akan tetap seru dan nyaman ditonton oleh seluruh masyarakat Indonesia karena disertakan subtitle bahasa Indonesia. Aku berharap setelah nonton ini mereka bisa lebih menghargai keluarga dan tempat mereka berasal,” kata dia.
Sementara itu, Producer and Head of Content Strategy Visinema, Cristian Imanuell, mengatakan pesan yang diangkat Onde Mande! sangat relevan bagi semua penonton.
“Visinema bangga menjadi partner Gandrvng Films dan Visionari Capital dalam mempersembahkan Onde Mande! ke layar lebar. Film ini sesuai dengan misi Visinema untuk terus mendorong batasan perfilman Indonesia, dengan menghadirkan genre berbeda dengan konten menghibur serta memiliki pesan yang kuat dan relevan bagi seluruh penonton Indonesia,” kata Cristian.
Tak hanya bercerita latar belakang budaya Minang, film ini bakal memikat penonton dengan jalur cerita yang unik dan kocak. “Onde Mande!” juga memuat nilai sosial yakni gotong royong di masyarakat serta nilai kekeluargaan yang menyentuh.
Keindahan dari Danau Maninjau, Sumatera Barat pun mampu menghidupkan film ini dan membawa kehangatan bagi penonton
karena suasananya yang masih asri dan indah
Shenina Cinnamon sangat antusias berada di film “Onde Mande!” karena mendapat pengalaman untuk beradu akting dengan aktris senior Jajang C Noer.
“Deg-degan banget akting dengan Bu Jajang, apalagi Bu Jajang kan di film ini jadi ibu aku. Tapi aku senang dan aku selalu ngambil pelajaran baru dari orang-orang yang baru aku kenal, termasuk senior juga, jadi sangat bersyukur bisa ada di satu produksi film dengan Bu Jajang,” ungkap aktris yang pernah masuk nominasi kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik di Festival Film Indonesia (FFI) 2021 ini.
Tak kalah menarik, di film “Onde Mande!” Shenina kembali dipertemukan dengan aktor Emir Mahira. Sebelumnya, mereka sempat berduet di film Dear David yang meledak pada Februari lalu.
“Emir di setiap perannya sangat total, begitu juga di film Onde Mande! ini. Film ini kan project kedua aku sama Emir dan aku ngeliat bahwa Emir belongs here. Aku seneng banget,” kata Shenina terkait kesan kembali adu akting dengan Emir.
“Aku harap kalian bisa menyukai film Onde Mande!, semoga nuansa Minang yang kita berikan bisa sampai ke kalian juga, plus apapun hal positif dari filmnya bisa kalian bawa pulang ke rumah kalian masing-masing,” pesan Shenina.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024