Lebih Cepat dari Ancika, Film Agak Laen Sukses Hibur 1 Juta Penonton Hanya dalam 4 Hari

Indra Kurniawan | 5 Februari 2024 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film Agak Laen menorehkan prestasi fenomenal. Di tengah gempuran genre horor, film yang diproduseri Ernest Prakasa dan Dipa Andika sukses menghibur 1 juta penonton di hari ke-4 penayangan. 

Kabar gembira itu disiratkan akun X Bicara Box Office pada Minggu (4/2) malam. Akun itu dalam cuitannya memberi selamat kepada Ernest Prakasa, Muhadkly Acho, dan Bene Dion dengan menyebut akun X mereka masing-masing.

"Selamat @ernestprakasa @MuhadklyAcho @bene_dion," kicau admin Bicara Box Office.

Tidak dijelaskan lebih lanjut selamat untuk apa. Namun diduga kuat ucapan itu untuk keberhasilan Agak Laen yang telah tembus 1 juta penonton.

"Wiii film kedua di 2024 yg dpt sejuta nih," sahut netizen. "Gilaaakk sejuta beneran," celetuk netizen lain. "Gokill. 4 hari sejuta hmmmpp agaknya 2 jt pun boleh nih," kata netizen lain lagi.

Film Agak Laen raih 1 juta penonton hanya dalam 4 hari.

Raihan 1 juta penonton Agak Laen dalam 4 hari lebih cepat dari film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995. Film yang dibintangi Zee JKT48 dan Arbani Yasiz meraih 1 juta penonton di hari ke-11 menghiasi bioskop.

Agak Laen sejak awal tayang memang sudah membuat kejutan. Hari pertama saja sudah menyerap 181.689 penonton. Hari kedua lebih banyak lagi dengan 195.874 penonton.

Hari ketiga jauh lebih banyak. Dengan lebih dari 4.500 jam pertunjukan, film yang diproduksi Imajinari mengumpulkan 305.389 penonton sehingga total dalam 3 hari meraih 682.982 penonton.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan