Anggy Umbara Bersyukur Film Vina: Sebelum 7 Hari Punya Dampak Luar Biasa
TABLOIDBINTANG.COM - Film Vina: Sebelum 7 Hari sejauh ini telah meraup lebih dari 5 juta penonton di bioskop. Film garapan sutradara Anggy Umbara ini langsung jadi buah bibir. Kasus pembunuhan Vina pun kembali mengemuka.
Menjawab desakan publik, polisi akhirnya kembali bergerak membuka kasus tersebut. Hasilnya, satu dari tiga terduga pelaku yang masuk daftar pencarian orang (DPO) berhasil ditangkap.
Anggy Umbara merasa bersyukur bahwa film ini membawa dampak yang besar di masyarakat hingga membuat kasus pembunuhan Vina kembali ditangani pihak berwajib.
“Kalau saya sih selalu bersyukur dengan dibuatnya film ini dan kita semua ya itu bisa dibikin lebih melek lah terhadap situasi yang terjadi di negara kita, lingkungan kita, mudah-mudahan keadilan bisa lebih baik di lakukan di negara ini,” kata Anggy Umbara saat dihubungi via telepon, Rabu (22/5).

Terkait penangkapan terduga pelaku yang bernama Pegi alias Perong, Anggy Umbara juga ikut merasa senang. Anggy berharap ada hukuman setimpal jika memang ia bersalah.
“Tanggapan saya semoga tidak salah tangkap, semoga itu benar yang DPO itu adalah pelaku tindak kejahatan. Terus bisa diadilkan seadil-adilnya, sesuai dengan hukum yang berlaku, tanpa ada power abuse atau intimidasi apa pun terhadap hukum yang berlaku di negara ini," ucap Anggy Umbara.
“Kalau emang dia bersalah ya dikasih hukuman, kalau emang dia terbukti enggak bersalah, ya harus dibebaskan," lanjutnya.
Film Vina: Sebelum 7 Hari merupakan film horor yang diadaptasi dari kasus pembunuhan terhadap Vina oleh sekelompok geng motor di Cirebon, Jawa Barat.
Film ini dibintangi Nayla Purnama, Lydia Kandou, Gisellma, Yusuf Mahardika, dan masih banyak lagi.
-
Berita
Makna di Balik Warna Merah dan Kuning saat Imlek, Simbol Keberuntungan dan Kebahagiaan
Ari KurniawanMinggu, 26 Januari 2025 -
Film Tv Musik
Raissa Anggiani Debut Akting di Film Lagu Cinta Untuk Mama
Ari KurniawanMinggu, 26 Januari 2025 -
Berita
10 Tahun Menjanda, Ini Cara Marshanda Mengatasi Rasa Kesepian
SupriyantoMinggu, 26 Januari 2025 -
Film Tv Musik
Han So-hee Siap Gelar Tur Fan Meeting Dunia, Jakarta Jadi Salah Satu Destinasi
Ari KurniawanMinggu, 26 Januari 2025 -
Zodiak
Abaikan Sisi Negatif, 4 Zodiak Ini Hanya Fokus pada Kebaikan Orang Lain
Binsar HutapeaMinggu, 26 Januari 2025 -
Berita
Ivan Gunawan Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Kebakaran di Kemayoran
Indra KurniawanMinggu, 26 Januari 2025 -
-
Berita
Syalimar Malik Berduka, Sang Kakek Meninggal Dunia Setelah Berjuang Melawan Stroke
Ari KurniawanMinggu, 26 Januari 2025 -
Gaya Hidup
Youthology Collaglow 2.0 dan 3.0: Inovasi Perawatan Kulit Lebih Sehat dan Bercahaya
Ari KurniawanMinggu, 26 Januari 2025