Ada BCL hingga Maia Estianty, Ini Dia Deretan Juri Indonesian Idol XIII
TABLOIDBINTANG.COM - Ajang pencarian bakat Indonesian Idol siap hadir kembali di RCTI. Ada lima juri yang akan memberikan arahan dan masukan kepada para peserta, yakni Judika, Anang Hermansyah, Bunga Citra Lestari (BCL), Maia Estianty, dan Rossa.
Kelima juri tadi bukanlah wajah baru dalam ajang ini. Sebelumnya, mereka sudah beberapa kali duduk di kursi juri dan berhasil mengantarkan para kontestan menjadi bintang. Kehadiran mereka di Indonesian Idol kali ini tentu diharapkan mampu membawa angin segar dan memberikan pengalaman berharga bagi para peserta.
Rossa mengungkapkan bahwa menjadi juri di Indonesian Idol bukanlah tugas yang mudah. Ia menyebutkan tantangan yang dihadapi cukup berat karena dituntut untuk terus beradaptasi dengan perubahan. Menurut Rossa, tantangan di setiap season selalu berbeda, terutama karena para kontestan membawa karakter dan warna masing-masing yang mewakili generasinya.
“Di season ini banyak yang bisa menyanyi dengan teknik yang baik dan natural. Di season ini banyak cowok yang bagus-bagus yang lolos ke babak selanjutnya. Nah, ini saatnya lahir cowok-cowok yang suaranya bagus,” kata Rossa.
Sementara itu, Judika menilai bahwa para peserta Indonesian Idol kali ini memiliki karakter dan kemampuan yang cukup kuat, baik untuk peserta pria maupun wanita. Ia percaya bahwa para kontestan akan mampu menunjukkan bakat terbaik mereka di depan dewan juri dan para penonton.
Anang Hermansyah menyatakan bahwa kemampuan menyanyi adalah keterampilan yang bisa diasah, bukan sesuatu yang diwarisi. Ia berharap para kontestan mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi tantangan di ajang ini.
"Aku melihat seperti BCL, awalnya dia bukan penyanyi. Tapi dia eksis di industri musik sampai menunjukkan karya-karyanya yang hebat. Dan itu yang ditunjukkan Indonesian Idol bahwa siapa saja bisa nyanyi dan punya kesempatan untuk menjadi superstar,” ungkap Anang.
Bunga Citra Lestari (BCL) mengungkapkan bahwa para kontestan Indonesian Idol kali ini memiliki kemampuan yang luar biasa. Hal ini membuatnya merasa kebingungan saat harus memilih peserta yang terbaik.
“Pastinya kita memilih peserta yang bagus banget, tidak yang nanggung. Karena memoles peserta itu sangat sulit dan kita ditugaskan mencari yang terbaik dari yang terbaik,” kata Maia Estianty.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024