[RESENSI FILM] The Accountant, Paduan Drama dan Action yang Setengah-setengah

Andira Putri | 13 Oktober 2016 | 18:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Christian Wolff (Ben Affleck) adalah seorang akuntan yang mengidap autisme.

Autisme membuat Christian menutup diri dari dunia luar. Ia selalu sendiri dan sulit berkomunikasi dengan orang lain. Autisme juga membuat Christian memiliki kebiasaan unik yang harus ia kerjakan hingga selesai.

Di balik itu semua, autisme ternyata memberi Christian kemampuan khusus. Ia fokus sehingga mudah menghafal angka berapapun jumlahnya. Ini ditambah dengan kemampuan bela diri, hasil didikan militer ayah Christian (Robert C. Treveiler). Kemampuan tersebut menjadikan Christian sebagai orang kepercayaan para penjahat kelas kakap untuk mengatur keuangan mereka. Ia dikenal dengan sebutan Sang Akuntan.

Sepak terjang Sang Akuntan membuat sebuah perusahaan manufaktur robot, Living Robotics tertarik. Mereka menyewa Christian untuk menyelidiki dugaan korupsi dalam perusahaan. Sayang, penyelidikan ini tidak berjalan mulus. Ada seorang penjahat misterius (Jon Bernthal) yang tidak suka jika keuangan perusahaan diselidiki. Selain itu, aksi Sang Akuntan juga menarik perhatian Ray King (J.K. Simmons) dan Marybeth Medina (Cynthia Addai-Robinson), agen Departemen Keuangan. Keterlibatan orang-orang ini ternyata ada hubungannya dengan masa lalu Christian.

The Accountant sejujurnya memiliki tema cerita menarik. Kisah seseorang berkebutuhan khusus dengan kelebihan di bidang lain bisa digali lebih dalam. Sejumlah adegan aksi juga ditampilkan dengan harapan bisa membuat kisah The Accountant menjadi lebih seru.

Sayang, sutradara Gavin O'Connor dan penulis skenario Bill Dubuque justru terlihat bingung menggabungkan elemen-elemen tersebut. Mereka mencoba untuk menampilkan porsi drama dan action secara bergantian sepanjang film. Namun, hasilnya malah jadi tanggung karena terkesan setengah-setengah. Saya sebagai penonton merasa kesulitan untuk bersimpati penuh kepada karakternya sekaligus menikmati adegan aksinya.

Penceritaan The Accountant yang tanggung juga mempengaruhi performa para pemainnya. Mereka seperti kesulitan menunjukkan kemampuan terbaiknya. Padahal, The Accountant didukung oleh sejumlah aktor kawakan seperti Ben Affleck, J.K. Simmons, dan Anna Kendrick.

The Accountant tertolong twist mencengangkan di akhir film. Serta kehadiran kota Jakarta di pertengahan film yang menjadi kejutan tersendiri bagi penonton Indonesia.

(dira/ray)

Penulis : Andira Putri
Editor : Andira Putri