Eva Celia Libatkan Musisi Amerika di Album "And So it Begins"

Abdul Rahman Syaukani | 17 November 2016 | 09:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penantian panjang Eva Celia akhirnya terkabul. Setelah sekitar 2 tahun penantian, putri dari pasangan Sophia Latjuba dan Indra Lesmana ini resmi merilis debut album berjudul And So it Begins.

Album yang berisi 8 buah lagu itu diciptakan sendiri oleh Eva Celia liri lagunya. Itu berkat dorongan dari sang ayahanda. Meski awalnya sempat ragu, Eva Celia akhirnya berhasil menaklukkan tantangan ini.

"Rasa takut itu selalu ada, tidak pernah hilang di hati aku. Selama menulis lagu selalu ada pikiran yang membuat aku mikir dua kali," kata Eva Celia di peluncuran album And So it Begins di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (16/11).

Yang tak kalah mengejutkan, Eva Celia menulis lirik lagunya dalam bahasa Inggris. Dia mengaku sengaja membuat lagu berbahasa Inggris karena lebih mudah membuatnya.

"Saya sering mendengarkan album mama sama papa, liriknya kan banyak diambil dari puisi. Penginnya sih nulis seperti itu tapi bahasa Indonesia ternyata tidak mudah," tutur Eva Celia yang mengaku penguasaan sastra Indonesia-nya masih kurang.

Di album kali ini, Eva Celia tidak hanya melibatkan musisi dalam negeri. Tetapi juga luar negeri asal New York, Amerika Serikat. Seperti Justin Stanton dan Mark Letteri.

"Aku pada dasarnya memang suka mereka. Tiap kali mereka datang ke Java Jazz aku selalu nonton," Eva Celia beralasan.

(man/ari)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor : Abdul Rahman Syaukani