Bertransformasi, Yessy Bintang Gandeng Hendri Lamiri

Indra Kurniawan | 20 Juni 2017 | 05:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penyanyi dangdut Yessy Bintang tak lagi tampil seksi. Ia kini menggunakan jilbab. Seiring perubahan penampilannya, ia beralih dari penyanyi dangdut menjadi penyanyi religi.

Proses transformasi yang dialami Yessy Bintang dituangkan dalam album mini bertitel Ketetapan Hati. Berisi lima lagu, Yessy mengaku semua bercerita tentang pengalaman hidupnya.

“Konsep album ini bukan hanya religi tapi juga pop,” cetus pemilik nama asli Yesi Setiawati. Tak butuh waktu lama bagi Yessy Bintang untuk beradaptasi dengan genre musik baru. Yang terpenting bagaimana menghayati lirik-lirik di lagu tersebut.




 

“Kalau di dangdut ada khas goyangan. Kalau di sini menghayati isi lagu. Saya tidak ingin lagi bergoyang. Mencoba menjadi wanita saleha,” kata Yessy Bintang ditemui di kawasan Kelapa Gading Jakarta.

Agar semakin memberi sentuhan religi, Yessy Bintang menggandeng vionis handal Hendri Lamiri. Ia pun tak bisa menutupi rasa bangganya bisa berkolaborasi dengan Hendri. “Saya bangga diapit vionis legend,” ucap Yessy semringah. (Ind/ind)

 

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan