4 Fakta Menarik dari Lokasi Syuting Film Paddington 2

Wayan Diananto | 17 November 2017 | 04:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Paddington yang dirilis tiga tahun lalu sukses di pasar film global. Film yang dibintangi nomine Oscars Sally Hawkins itu meraup laba kotor 268 juta dolar AS atau sekitar 3,4 triliun rupiah. Maka tak ada alasan untuk tidak melanjutkan kisahnya. Pekan lalu, jilid kedua Paddington beredar di jaringan bioskop Tanah Air. Sejumlah kritikus film menyebut, Paddington 2 salah satu film paling menghibur sekaligus menyentuh tahun ini.

Masih dinahkodai sineas Paul King dan mempertahankan pemain asli, Paddington 2 berpeluang mengulang sukses komersil yang dicapai pendahulunya. Sayang, pamor film ini di Indonesia tergilas Justice League yang konon menguasai lebih dari 500 layar. Sebelum meluncur ke bioskop terdekat, kami hadirkan 4 fakta menarik dari lokasi syuting Paddington 2. Selamat menyimak.

  1. Sutradara Paul King menolak menggarap film Wonder yang dibintangi Julia Roberts, Owen Wilson, dan Jacob Tremblay demi mengerjakan film ini. Proyek Wonder akhirnya jatuh ke tangan Stephen Chbosky yang kita kenal lewat film The Perks of Being a Wallflower.

  2. Pencipta karakter Paddington, Michael Bond meninggal dunia sehari sebelum syuting Paddington 2 berakhir, di usia ke-91 tahun. Buku Paddington terakhir yang sempat ia tulis telah diterbitkan pada bulan April 2017.

  3. Film Paddington 2 juga diperkuat Hugh Grant (sebagai Phoenix Buchanan) dan Jim Broadbent (sebagai Gruber). Pengisi suara Paddington, Ben Whisaw, ternyata pernah bermain bersama Jim dan Hugh di film Cloud Atlas.

  4. Pembuatan seri ketiga film Paddington sudah direncanakan sejak Juni 2016 atau beberapa bulan sebelum seri kedua ini mulai syuting.

 

Penulis : Wayan Diananto
Editor : Wayan Diananto