Sinopsis Karma The Series Malam Hari Ini Jumat 6 April 2018

Andira Putri | 6 April 2018 | 15:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Berikut sinopsis Karma The Series Malam hari ini, Jumat 6 April 2018.

Zikri marah besar kepada Imron alias kakak iparnya sendiri. Pasalnya, Imron dianggap sudah menyantet bapak Zikri hingga meninggal dunia.

Orang-orang pun berusaha menenangkan Zikri. Apalagi Zikri tidak memiliki bukti soal kejahatan Imron. Zikri tidak bergeming dan berusaha menuntut balas.

Zikri mencari guru untuk belajar ilmu hitam. Zikri kemudian mampu menguasai santet. Namun, Zikri masih belum bisa melampaui kemampuan Imron dalam urusan santet.

Imron ternyata benar-benar membunuh bapak Zikri. Ini karena Imron sakit hati dan menginginkan rumah peninggalan bapak. Perselisihan Zikri dan Imron tidak bisa dihindari lagi.

Suasana panas bertambah dengan kehadiran manusia kerbau. Sosoknya gentayangan setelah dibunuh bapak Zikri. Manusia kerbau selalu membisikan para anggota keluarga untuk bertengkar satu sama lain. Terkadang mereka berusaha saling membunuh.

Sinopsis Karma The Series Malam hari ini, Jumat 6 April 2018.

Zikri terusir dari rumah dan menikahi Maria. Teror belum selesai karena Zikri menerima kiriman ular berkepala dua. Ular tersebut bisa menyebabkan makhluk hidup di sekitar meninggal. Alhasil Zikri sakit keras.

Maria khawatir soal kondisi Zikri. Maria meminta bantuan ibu Zikri lalu kembali ke rumah lamanya. Ibu menyuruh Maria untuk membawa Zikri berobat ke orang pintar.

Keputusan Maria dan Zikri kembali ke rumah langsung memperkeruh suasana. Manusia kerbau berusaha menghasut orang-orang untuk membenci Maria. Ini membuat Maria bercerai dengan Zikri.

Masalah belum selesai setelah ibu Zikri meninggal dunia akibat sakit jantung. Pertengkaran Zikri dan Imron semakin besar.

Pertikaian keluarga Zikri akhirnya bisa diselesaikan karena kehadiran Ustadz. Ia menenangkan semua anggota keluarga dan mengusir manusia kerbau yang berada dalam rumah tersebut.

Demikian sinopsis Karma The Series Malam hari ini, Jumat 6 April 2018.

(dira / wida)

Penulis : Andira Putri
Editor : Andira Putri