SPOILER ALERT - Sutradara Ungkap Alasan di Balik Ending Avengers: Infinity War

Andira Putri | 1 Mei 2018 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sutradara Anthony dan Joe Russo buka suara tentang ending film Avengers: Infinity War dalam wawancara dengan situs Variety pada Senin (30/4).

Akhir Avengers: Infinity War terbilang mengejutkan. (Spoiler) Sejumlah superhero seperti Spider-Man dan Black Panther tiba-tiba menghilang dan berubah menjadi serpihan. 

Sosok yang bertahan hanya anggota Avengers lama. Contohnya adalah Captain America, Thor, dan Iron Man. Hal ini terjadi karena penjahat Thanos berhasil menguasai keenam batu abadi.

Anthony dan Joe Russo memilih ending mengejutkan karena alasan sederhana. Mereka konsisten terhadap keinginan untuk mengambil risiko dalam film-film Marvel.

"Selalu ada aksi mengambil risiko. Jika kamu melihat setiap film yang kami garap untuk Marvel, ada momen besar dan perubahan di akhir. Kami tertarik menembus batas dan mendorong ceritanya maju dengan cara tak biasa. Kami ingin berusaha mengejutkan penonton semaksimal mungkin," tutur Joe Russo.

Anthony dan Joe Russo berusaha untuk mengikuti insting mereka ketika menentukan ending Avengers: Infinity War. Mereka justru merasakan kekurangan saat terlalu mengacu kepada keinginan penonton. 

"Ketika kamu coba memprediksi keinginan penonton, kamu akan menghasilkan hal yang kurang baik. Ketika kamu tetap mengacu kepada cerita yang ingin kamu tuturkan, ini lebih berdampak kepada penggemar," lanjut Joe Russo.

Ending mengejutkan Avengers: Infinity War juga dinilai mampu mengikat sisi emosional penonton. Mereka ikut merasakan kehilangan layaknya anggota Avengers lama ketika teman-temannya lenyap.

"Tanpa taruhan nyata, dampak emosional sebuah cerita terhadap dirimu terbatas. Kamu harus pergi ke tempat sulit sehingga taruhannya terasa nyata. Ini membuat karakternya merasa memiliki sesuatu yang bisa hilang. Ini membuat penonton merasa mempunyai sesuatu yang terancam," terang Anthony Russo.

(dira/bin)

Penulis : Andira Putri
Editor : Andira Putri