[FOTO] Eko Patrio, Sonny Septian hingga Vior Menyapa Penggemar Pesbukers ANTV di Kota Tua

Seno Susanto | 11 Desember 2023 | 07:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Eko Patrio, Sonny Septian, Vior hingga Kimau menghadiri acara saat konferensi pers peluncuran acara sitkom Pesbukers ANTV episode baru di Gedung Pos Indonesia, Kawasan Kota Tua, Jakarta, Minggu (10/12). Selain jumpa pers, para bintang Pesbukers ANTV juga menyapa langsung para penonton di halaman Gedung Pos Indonesia.

Pesbukers ANTV Episode terbaru menyuguhkan tontonan yang lebih segar dengan bintang-bintang muda berkualitas. Pesbukers ANTV akan tayang mulai 13 Desember 2023 pukul 18.30 WIB di stasiun televisi ANTV.

Penulis : Seno Susanto
Editor : Seno Susanto