Gaya Sporty Casual Ala Ernest Prakasa

Markuat | 21 November 2017 | 13:00 WIB
<p>Sukses dengan film Cek Toko Sebelah membuat Ernest Prakasa semakin diperhitungkan di dunia perfilman Indonesia.</p>
<p>Di tangga box office, karya kedua Ernest menyihir 2,64 juta penonton. &quot;Saya ingat betul hari pertama, CTS mengumpulkan 101 ribu. Sementara Ngenest hanya 54 ribu,&quot; ujar <a href="https://www.tabloidbintang.com/articles/film-tv-musik/kabar/80343-cek-toko-sebelah-raih-9-nominasi-ffi-2017-ernest-prakasa-anggap-beban-berat">Ernest Prakasa</a>.&nbsp;</p>
<p>Kesuksesan film Cek Toko Sebelah&nbsp;bukan soal jumlah penonton semata. Dalam perjalanannya, film itu memanen piala di sejumlah festival.&nbsp;</p> <p>Hingga artikel ini disusun, CTS mengoleksi 11 piala dari 4 festival film. Enam piala dari Indonesian Box Office Movie Awards, 2 dari Indonesian Movie Actor Awards, 2 lagi dari Festival Film Bandung, dan sebuah Piala Citra dari Festival Film Indonesia (FFI) 2017.</p>
<p>Film terbaru Ernest Prakasa yang berjudul Susah Sinyal akan dirilis pada 21 Desember 2017 mendatang.&nbsp;</p>
<p>Susah Sinyal sekaligus mengukuhkan posisi Ernest Prakasa pengisi slot akhir tahun.</p> <p>&quot;Sejujurnya, pengin sekali-sekali merilis film di minggu Lebaran. Tapi saya kan menyutradarai sekaligus menulis naskah. Apakah saya siap bekerja dua kali lebih keras untuk menghasilkan 2 film dalam setahun? Saya mesti mengecek kemampuan diri sendiri dulu. Saya tidak mau memaksakan diri jika akhirnya, kualitas film yang dipertaruhkan,&quot; pungkas Ernest Prakasa.</p>
<p>Di ajang Festival Film Indonesia 2017 yang digelar di Manado, Sulawesi Utara, akhir pekan kemarin, Ernest Prakasa membawa pulang Piala Citra untuk Penulis Skenario Asli Terbaik lewat film Cek Toko Sebelah.&nbsp;</p>

TABLOIDBINTANG.COM - Ernest Prakasa saat melakukan photoshoot untuk edisi khusus Tabloid Bintang Indonesia di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa pekan lalu. Ernest Prakasa tampil gagah dengan setelan kasual berpadu dengan jaket dan sepatu sporty.

Penulis : Markuat
Editor : Markuat