Wali Band Berkolaborasi dengan Shweta Basu Prasad, Tanu Khan dan Saanvi Talwar
Seno Susanto | 26 Maret 2018 | 16:30 WIB
<p>Berbagai sajian menarik dihadirkan ANTV di puncak perayaan hari jadinya yang ke-25.</p>
<p>Salah satunya kolaborasi band Wali dengan tiga bintang serial India Chandra Nandini, Tanu Khan (Helena), Shweta Basu Prasad (Nandini), dan Saanvi Talwar (Durdhara). Mereka membawakan lagu Wali yang berjudul Yank.</p>
<p>Meski baru muncul di bagian akhir lagu, aksi Tanu Khan, Shweta Basu Prasad, dan Saanvi Talwar, disambut sangat meriah oleh penonton yang memadati Ecopark Ancol, Jakarta Utara, Minggu (25/3) malam.</p>
<p>Kolaborasi bintang Chandra Nandini dengan band Wali ternyata sudah dirancang sebelum mereka tiba di Indonesia. "Awalnya kami chat tentang apa yang mereka tahu tentang Indonesia. Ada beberapa artis yang mereka tahu, salah satunya Wali. Kami bilang, kalau suka sama Wali mau nggak kolaborasi. Mereka mau banget," jelas Kelly Da Cunha, GM Produksi ANTV.</p>
<p>Adanya perbedaan bahasa membuat rencana ini tidak mudah. Pihak ANTV lebih dulu mengirim lirik lagu Wali untuk dipelajari oleh Shweta Basu Prasad dan kawan-kawan.</p>
<p>"Mereka harus hafal lirik Indonesia. Kendala sih bisa dibilang nggak ada. Lebih ke intonasi aja," Kelly menambahkan.</p>
TABLOIDBINTANG.COM - Band Wali berkolaborasi dengan tiga bintang serial India Chandra Nandini, Tanu Khan (Helena), Shweta Basu Prasad (Nandini), dan Saanvi Talwar (Durdhara) di Ecopark Ancol, Jakarta Utara, Minggu (25/03).
Penulis : Seno Susanto
Editor : Seno Susanto
-
[FOTO] Kemeriahan Malam Puncak HUT ANTV Ke 29
Seno SusantoMinggu, 27 Maret 2022 -
-
[FOTO] Manoj Punjabi Rayakan Diwali
Seno SusantoKamis, 4 November 2021 -
-
[FOTO] Michael Yukinobu Akan Dibuka Sisi Lainnya Oleh Roy Kiyoshi
Seno SusantoJumat, 19 Maret 2021 -
[FOTO] Roy Kiyoshi Akan Buka Sisi Lain Michael Yukinobu
Seno SusantoJumat, 19 Maret 2021 -
[FOTO] Jejak Waktu, HUT ANTV ke 28 Akan Tampil Beda
Seno SusantoJumat, 19 Maret 2021 -
Roy Kiyoshi Takut Terkena Virus Corona
Seno SusantoSenin, 30 Maret 2020 -
Melanie Ricardo
Seno SusantoJumat, 13 Maret 2020