Sering Tak Disadari, Ini 3 Pemahaman yang Salah Seputar Menyikat Gigi
TABLOIDBINTANG.COM - Menjaga kesehatan gigi sesederhana rutin menyikat gigi. Namun, bukan asal menyikat gigi. Menurut Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia, Dr. drg. Hananto Seno, Sp.BM. MM, ada 3 kebiasaan menyikat gigi yang patut diluruskan.
Semakin Sering Disikat, Gigi Semakin Bersih
Sebagian orang percaya gigi akan bersih jika rutin disikat sehabis makan. Padahal, Badan Kesehatan Dunia (WHO) dan Federasi Dokter Gigi Dunia (FDI) merekomendasikan menyikat gigi cukup dua kali sehari, yaitu malam sebelum tidur dan pagi setelah sarapan. "Yang terbaik cuma dua kali itu saja," tegas Hananto.
Terlalu sering menyikat gigi akan menyebabkan gesekan berlebih pada gigi. Akibatnya, email gigi (lapisan terluar gigi berwarna putih yang kasat mata) terkikis dan dentin (tulang gigi) terekspos. Rangsangan dari luar akan mengenai serat saraf di ujung dentin, yang terhubung dengan saraf bagian dalam gigi. "Ujung-ujung saraf yang terbuka ini akan menimbulkan rasa linu," terang dia.
Untuk mengatasinya, Hananto mengingatkan agar jangan langsung berkumur selesai menyikat gigi. Biarkan pasta gigi mengendap kurang lebih 5 menit, barulah kumur setelahnya. Pasta gigi ini nantinya akan mengisi pori-pori yang terbuka dan menghilangkan rasa ngilu. Kebiasaan ini wajib diterapkan setiap orang, meski gigi tidak mengalami linu. "Pasta gigi hampir tidak ada gunanya kalau habis sikat gigi langsung berkumur," beber dia.
Soal frekuensi menyikat gigi dua kali sehari, Hananto secara khusus menekankan pentingnya terutama pada malam hari. Sebabnya, produksi air liur, yang berfungsi membersihkan rongga mulut dan gigi, berkurang kala malam. Akibatnya sisa makanan dalam ruang mulut akan mengendap dan menyebabkan proses fermentasi. "Gusi tidak akan tahan dengan sifat asam proses fermentasi sehingga timbul peradangan," jelas dia.
Setia pada Satu Pasta Gigi
Justru Hananto menyarankan untuk gonta-ganti pasta gigi tiap seminggu sekali. Menurutnya, ragam kandungan setiap jenis pasta gigi punya keunggulan masing-masing. Jika hanya menggunakan satu jenis pasta gigi terus-menerus, otomatis gigi akan kehilangan manfaat lain dari kandungan pasta gigi yang berbeda.
"Contohnya, pasta gigi antibakteri untuk membunuh kuman-kuman, padahal kita butuh kuman-kuman baik tertentu yang akhirnya ikut mati," ungkap dia. Untuk mengatasi rasa kurang nyaman di lidah yang mungkin timbul ketika mengganti pasta gigi, Hananto berbagi trik. "Kita bisa menggunakan merek pasta gigi yang sama, tapi berbeda variasi atau kandungannya," saran dia. Bisa juga dengan mencari tahu kandungan pasta yang nyaman digunakan.
Gigi Disikat Selama Mungkin
Yang tidak kalah penting adalah cara menyikat gigi yang benar dan durasi menyikat. Hananto menegaskan, tidak perlu berlama-lama saat menyikat gigi. Agar tidak ada gigi yang terlewat kala dibersihkan, triknya adalah mengawali dan mengakhiri menyikat di tempat yang sama. "Misalnya memulai dari sebelah kanan atas, bergerak ke arah kiri terus ke bawah dan akhiri di tempat yang sama. Setelahnya, baru menyikat bagian dalam gigi. Cukup satu putaran saja," kata dia.
Pastikan juga gigi hanya disikat dengan gerakan satu arah, mulai dari bagian gigi yang dekat dengan gusi. "Untuk gigi bawah, sikat dari bawah ke atas. Sebaliknya, sikat dari atas ke bawah untuk gigi bagian atas," Hananto menjabarkan. Gusi juga perlu disikat. Tujuannya untuk melancarkan distribusi oksigen, sehingga gusi tetap berwarna merah muda.
Teknik menyikat gigi satu arah ini ampuh mengangkat sisa makanan yang tersangkut di sela-sela gigi. Namun, bukan berarti sikat gigi listrik dengan gerakan memutar pantang digunakan. Gerakan memutar sikat gigi listrik yang disertai selang air bisa menjangkau seluruh celah gigi. Meski sikat gigi listrik punya manfaat, sifatnya hanya pelengkap. "Sikat gigi secara manual lebih bagus karena kita bisa mengatur jangkauan kedalaman sikat," tutup Hananto.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024