Apakah Kita Termasuk Pribadi yang Sulit dan Membuat Orang Lain Capek? Cek 12 Tanda Ini
TABLOIDBINTANG.COM - Pernahkah seseorang menarik diri atau menjauhi Anda secara tiba-tiba? Atau pernahkah seseorang meluapkan kekesalannya kepada Anda lewat kalimat semacam, "Susah, ya ngomong sama kamu!", "Capek deh", atau "Santai, Bro!" Tanpa Anda mengerti kesalahan apa yang sudah Anda perbuat.
Well, Anda memang tidak melakukan kesalahan. Apalagi kejahatan. Kecuali sikap atau perbuatan Anda yang mungkin terasa melelahkan bagi sebagian orang. Sebutannya adalah orang yang "sulit".
Penasaran apakah diri Anda termasuk pribadi yang sulit atau tidak, berikut 12 tandanya seperti dilansir dari Expert Editor.
1. Selalu menjadi pusat perhatian
Mungkin Anda hanya bermaksud berbagi cerita, berbagi pengalaman, dan Anda memang ahli dalam bertutur kata. Namun ingatlah, orang lain juga memiliki keinginan yang sama. Yaitu untuk didengarkan dan diperhatikan. Maka kuncinya yaitu keseimbangan. Anda harus mendengarkan sebanyak Anda berbicara.
2. Cepat mengkritik
Mungkin Anda hanya terlalu pandai mengetahui letak suatu kesalahan. Namun bukan berarti Anda bisa dengan mudah mengeluarkan kritik secepat pistol memuntahkan peluru. Bersabarlah, biasakan untuk mendengarkan penjelasan terlebih dulu. Orang lain akan gerah jika melulu mendapatkan kritik tanpa ampun.
3. Ahlinya dalam penyelesaian masalah
Jika Anda tipe yang mudah gemas dan kesal terhadap hasil kerja orang lain, kemudian berinisiatif membereskan masalah tersebut sendirian, maka Anda termasuk pribadi yang sulit. Alih-alih merasa bahagia karena pekerjaannya disempurnakan, orang lain justru akan malas berhubungan dengan Anda. Akan terasa melelahkan dekat-dekat dengan "si perfect".
4. Tidak mudah berkompromi
Anda memiliki prinsip dan standar hidup yang dipegang dengan begitu kuatnya sampai-sampai sulit bagi orang lain untuk sekadar menggoyangkannya sedikit. Padahal sesekali bersikap kompromi terhadap hal-hal kecil dan sederhana dapat membuat hidup terasa lebih nikmat, lo.
5. Anti perubahan
Perubahan itu baik dan mau berubah menunjukkan sikap fleksibel. Karena ada tuntutan perkembangan zaman yang kadang memaksa seseorang untuk berubah. Walau membuat tidak nyaman atau memberi tantangan baru, ini akan jauh lebih baik ketimbang terlena dengan kejayaan masa lalu.
6. Jarang mengucapkan terima kasih
Mungkin Anda merasa tidak perlu mengucapkan terima kasih kepada sebuah bantuan yang memang sudah kewajiban atau bagian dari pekerjaan. Terhadap bantuan dari seorang petugas keamanan, bantuan dari pelayan restoran, bantuan dari kasir di minimarket, dan lain-lain, Anda merasa tidak perlu berterima kasih. Padahal menyenangkan hati orang lain dengan sederhana, apa salahnya?
7. Tidak mudah berempati
Terhadap kesulitan atau kemalangan orang lain, Anda sulit tergerak untuk merasa kasihan. Saat orang lain sedang merasa gagal, Anda malah menyuruh agar tidak cengeng, mengatakan bahwa orang lain juga banyak yang lebih susah, dan lain-lain. Hei, kemana empati Anda?
8. Menyimpan dendam
Anda senang sekali mengungkit-ungkit kesalahan orang lain. Apakah sama sekali tidak ada maaf dan sama-sama move on menuju hari esok yang lebih baik?
9. Sangat kompetitif
Semangat berkompetisi itu bagus. Tapi ini berbeda dengan sikap kompetitif. Karena artinya, dalam setiap kerja sama atau interaksi, Anda akan selalu berusaha lebih unggul dari yang lainnya. Tentu ini sangat menyebalkan dan bikin capek.
10. Enggan terlihat lemah
Walau merasa sempurna, orang lain bisa saja melihat kelemahan Anda. Dan akan sangat melelahkan bagi orang lain saat mengetahui Anda terlalu berusaha mempertahankan citra sempurna itu.
11. Tidak toleran terhadap kesalahan
Yang namanya manusia, tidak pernah luput dari kesalahan. Mau seberapa keras memaksakan kesempurnaan tanpa sedikit pun kesalahan? Apa hidup Anda sendiri tidak lelah dibuatnya?
12. Hanya menyukai kesepakatan yang absolut
Anda begitu kaku terhadap sebuah kesepakatan. Padahal sekali lagi, kehidupan manusia sendiri berlangsung dengan tanpa kepastian yang mutlak. Dan ada begitu banyak kemungkinan melebihi dari apa yang pernah dibayangkan. Cukuplah yang menjadi pegangan itu adalah nurani dan hati yang baik.
-
Gaya Hidup
Ciri-Ciri Seorang Pria Menjalin Hubungan Serius Denganmu
Vallesca SouisaKamis, 10 November 2022 -
Gaya Hidup
Bukan Jerawat, Ini Penyebab Muncul Bintik-Bintik Hitam di Bokong
RedaksiRabu, 9 November 2022 -
-
Peristiwa
Gagal Ginjal Akut pada Anak: Ada 324 Kasus, 102 Sembuh, 194 Meninggal, 28 Masih Dirawat
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Gaya Hidup
Air Bersih dan Sanitasi Jadi Penyumbang Angka Masalah Stunting
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
6 Bagian Tubuh Wanita yang Paling Menyedot Perhatian Pria, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Gaya Hidup
10 Kebiasaan Buruk Cewek saat Pacaran yang Paling Bikin Kesal Cowok
RedaksiMinggu, 6 November 2022