Keindahan Inspirasi Dongeng H.C Andersen dan Gaya Etnik Eropa dalam Koleksi Busana Muslim Zareena Servia

Khairiyah Sartika | 10 Maret 2015 | 00:48 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - CERITA dongeng menawarkan berbagai hal menarik. Tak sekadar menyampaikan sebuah kisah dan cerita, namun menghadirkan sebuah pengalaman yang menggelitik daya imajinasi.

Bagi yang tumbuh besar bersama keindahan dongeng seperti ini, tentu familiar dengan nama Hans Christian Andersen. Penulis legendaris ini adalah sosok di balik keindahan dongeng seperti The Little Mermaid, Thumbelina, The Emperor's New Clothes, dan banyak lainnya.

Tak jarang dongeng-dongeng ini menawarkan keindahan detil dan isnpirasi yang melekat di ingatan, seperti yang dirasakan desainer Zareen Servia.

Keinginan menjadi bagian dari tokoh dalam cerita dongeng menjadi hal yang mendorongnya dalam menciptakan karya busana terbarunya.

Ini bermula saat dirinya berkesempatan pergi ke Eropa dan berfoto dengan pakaian ala tokoh dongeng favorit di cerita masa kecil.

Hal ini lantas menginspirasi dirinya menciptakan koleksi busana muslim bertajuk "A Walk to Remember" dengan detil pakaian mirip tokoh-tokoh perempuan keibuan. Koleksi ini ditampilkan dalam Fashion Parade Moslem Wear "Next Level Purity" di Indonesia Fashion Week 2015 beberapa waktu lalu.

Koleksi kali ini menghadirkan potongan busana bergaya celemek dengan sentuhan renda dan diaplikasikan secara bertumpuk dengan gaya etnik Eropa. Ini menjadi kunci kuat yang memedakan koleksi busana muslim Zareena dibandingkan koleksi busana lain yang ditampilkan di atas runway.

Keseluruhan tampilan dipadupadankan dengan inner putih berupa gamis, atasan serta celana dengan gamis overall, rok overall, celemek, capuhcon, rompi dan blazer. Sekilas meningatkan pada tokoh dongeng seperti Little Red Riding Hood atau Gadis Berkerudung Merah serta gadis kecil dari Hensel & Gretel.

Bahan-bahan yang digunakan diantaranya pashiman wool, viscose, thai silk polos dan katun etnik. Ditambah pula penggunaan bahan tradisional, sarung tenun ikat Bali dan dipercantik sentuhan bordiran Tasik dan manik-manik.

Zareena Servia merupakan salah satu desainer muslim yang turut mewarnai perkembangan industri fashion busana muslim di Tanah Air saat ini.

Perancang kelahiran Tasikmalaya yang pernah bergabung dalam IPMB (Ikatan Perancang Busana Muslim) Jawa Barat ini mengusung karakter desain yang mengedepankan unsur syiar, keindahan dan elegan.

Koleksi terbarunya dapat diperoleh di dua butik miliknya yang saat ini aktif dikelola yaitu Alisha Fancy Shop dan A to Z Boutique berlokasi di Jalan Salendro Utara No, 17 dan 27, Bandung, Jawa Barat atau melalui www.alishafancyshop.biz.

(tika/gur)

Penulis : Khairiyah Sartika
Editor : Khairiyah Sartika