Turunkan Berat Badan dengan 5 Makanan Kaya Vitamin B Ini

Alam Mary | 15 Desember 2023 | 13:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kebanyakan wanita saat memutuskan untuk melakukan diet, tidak lain dengan tujuan menurunkan berat badan. Walau pola makan yang diatur sudah membuat tubuh lebih sehat, namun jika angka timbangan masih di tempat yang sama, akan sedikit membuat jengkel. Maka diperlukan formulasi tambahan dalam menu dietnya. Yakni, makanan sehat yang dikonsumsi harus juga yang memiliki khasiat menurunkan berat badan.

Melansir Hindustan Times, makanan terbaik untuk membantu menurunkan berat badan yaitu makanan yang kaya akan Vitamin B. Asalkan konsisten memasukkan makanan-makanan ini ke dalam menu harian utama, program penurunan berat badan Anda akan berjalan lebih mulus. Berikut 5 makanan kaya Vitamin B yang bisa menjadi pilihan. Siap-siap menyetok sebanyak-banyaknya di rumah!

1. Telur

Telur merupakan makanan sehat yang kaya dengan kandungan Vitamin B, B12 dan B5, protein, dan juga lemak. Mengonsumsinya membuat perut cepat merasa kenyang. 

2. Avokad

Avokad memiliki kandungan air dan serat yang tinggi. Selain itu, avokad juga memiliki kandungan penting lainnya yang membantu penyerapan vitamin penting yang larut dalam lemak. 

3. Kacang

Aneka macam kacang seperti almond, kacang tanah, dan kacang kenari sangat kaya kandungan protein, serat, serta vitamin dan mineral penting yang bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Kacang juga membantu proses metabolisme yang mendukung penurunan berat badan. 

4. Salmon

Salmon bisa dibilang gudangnya Vitamin B. Selain itu, salmon juga mengandung asam lemak Omega-3 yang membantu menjaga berat badan tetap ideal. 

5. Biji Chia 

Sama seperti salmon, biji chia tinggi kandungan asam lemak Omega-3, juga Vitamin B2 dan B12 yang membantu mempertahankan berat badan ideal.

Penulis : Alam Mary
Editor : Alam Mary