8 Tipe Putus Cinta Paling Menyakitkan, Pernah Mengalami yang Mana?
TABLOIDBINTANG.COM - Semua orang yang pernah mengalami pasti sepakat kalau putus cinta itu rasanya menyakitkan. Dilakukan secara baik-baik sekalipun, akan ada hati yang terluka. Namun sejarah mencatat, dari sekian banyak kejadian putus cinta, ada beberapa yang masuk kategori paling menyakitkan.
Melansir Your Tango, ada 8 tipe putus cinta yang termasuk paling menyakitkan. Anehnya, hampir semua orang yang pernah putus cinta minimal pernah mengalami salah satunya. Penasaran apakah ada salah satunya yang pernah Anda alami? Berikut ini daftarnya. Urutan dimulai dari putus cinta paling menyakitkan yang paling sering terjadi.
1. Diputusin lewat pesan singkat
Tipe putus cinta ini mulai banyak terjadi sejak adanya ponsel yang dilengkapi layanan pesan singkat. Ya, kebanyakan orang nyatanya terlalu pengecut untuk menyatakan putus dengan cara berhadapan langsung. Dan mereka berpikir, melalui kata-kata putus yang dikirim melalui pesan singkat, maka itu bisa mengurangi drama dan tidak seberapa menyakitkan. Kenyataannya justru sebaliknya. Pihak yang diputuskan akan merasa tidak dihargai. Apa keberadaannya sebagai kekasih selama ini sama sekali tidak ada artinya?
2. Di-ghosting
Perpisahan tanpa kata-kata termasuk yang sering terjadi. Intinya, pihak yang ingin putus pergi meninggalkan dan menghilang tanpa kabar begitu saja. Entah karena tidak berani memutuskan atau karena ingin kembali lagi nanti sesuka hatinya. Namun pastinya ini sangat membuat bingung dan menderita pihak yang ditinggalkan.
3. Selamat tinggal yang sangat cepat
Berkebalikan dengan ghosting, tipe putus cinta ini akan membuat pihak yang diputuskan terkejut bukan main. Bahkan tidak sempat berpikir atau menanggapi keputusan putus sepihak. Nomor telepon diblokir, barang-barang pemberian dikembalikan, foto-foto kebersamaan dihapus, dan lain sebagainya.
4. Diputusin di hadapan banyak orang
Anda akan membayangkan sebuah adegan sinetron untuk tipe putus cinta yang ini. Kejadiannya akan sangat dramatis sekaligus mempermalukan pihak yang diputuskan karena dilakukan di tempat keramaian. Belum ditambah kemungkinan bumbu-bumbu drama lainnya, seperti perkataan kasar, tindakan melempar barang, atau serangan fisik.
5. Di waktu yang menyakitkan
Sekali lagi, putus cinta sudah menyakitkan. Masih perlukah menunda-nunda dengan alasan mencari waktu yang tepat? Misalnya, ditunda sampai lulus ujian. Ditunda karena ada saudaranya yang mau menikah. Atau ditunda karena sebentar lagi lebaran. Dan sebagainya. Padahal bertambahnya kebersamaan di momen-momen spesial membuat pihak lainnya berpikir hubungan semakin kuat. Dan akan lebih menyakitkan ketika momen spesial justru diakhiri dengan kata putus.
6. Melibatkan pengkhianatan orang dalam
Duh, putus karena diselingkuhi saja sudah luar biasa menggores hati. Bisa dibayangkan jika perselingkuhan bahkan melibatkan sahabat sendiri?
7. Hubungan yang pelan-pelan memudar
Status pacaran tetap berjalan. Namun salah satu pihak mulai mengendurkan peran dan fungsinya sebagai seorang kekasih. Tindakan semacam ini kemudian membuat pihak lainnya menerka-nerka. Mau dibawa kemana hubungan kita?
8. Alasan yang berputar-putar
Intinya pelaku sudah tidak cinta. Tapi enggan menyatakannya secara terang benderang. Alasan yang digunakan malah semacam menyalahkan dirinya yang terlalu sibuk, mengatakan kalau dirinya yang salah, tidak menghargai, dan lain-lain. Tidak enak lo, diputusin tapi tidak memahami letak kesalahannya di mana.
-
Gaya Hidup
Ciri-Ciri Seorang Pria Menjalin Hubungan Serius Denganmu
Vallesca SouisaKamis, 10 November 2022 -
Gaya Hidup
Bukan Jerawat, Ini Penyebab Muncul Bintik-Bintik Hitam di Bokong
RedaksiRabu, 9 November 2022 -
-
Peristiwa
Gagal Ginjal Akut pada Anak: Ada 324 Kasus, 102 Sembuh, 194 Meninggal, 28 Masih Dirawat
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Gaya Hidup
Air Bersih dan Sanitasi Jadi Penyumbang Angka Masalah Stunting
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
6 Bagian Tubuh Wanita yang Paling Menyedot Perhatian Pria, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Gaya Hidup
10 Kebiasaan Buruk Cewek saat Pacaran yang Paling Bikin Kesal Cowok
RedaksiMinggu, 6 November 2022