5 Rekomendasi Minuman Penurun Kolestorol Usai Santap Hidangan Pesta Tahun Baru
TABLOIDBINTANG.COM - Malam tahun baru biasa diisi dengan perayaan bersama teman maupun keluarga. Usai menyantap berbagai hidangan, bisa jadi kadar kolesterol Anda meningkat.
Untuk mengantisipasinya, kamu bisa mengkonsumsi minuman penurun kolesterol. Minuman ini juga bisa menjadi hidangan nikmat dan sehat.
Berikut ini 5 rekomendasi minuman penutun kokesterol seperti silansir dari Medical News Today:
1. Smoothie Berry
Buah beri, seperti stroberi, blueberry, blackberry, raspberry, dapat mengurangi kadar kolesterol karena kaya akan antioksidan dan serat. Buah beri tersebut juga rendah kalori dan lemak.
Cara membuatnya adalah dengan mencampurkan buah beri dua genggam atau sekitar 80 gram dengan air dingin dan ½ cangkir susu rendah lemak atau yoghurt rendah lemak.
2. Jus Tomat
Tomat mengandung likopen yang dapat meningkatkan kadar lipid dan mengurangi kolesterol LDL. Selain menggunakan tomat sebagai makanan pendamping, kamu juga bisa menyajikannya sebagai jus yang nikmat
3. Teh Hijau
Minuman nikmat lainnya adalah teh hijau yang mengandung katekin dan senyawa antioksidan. Ini dapat membantu menurunkan kadar LDL dan kolesterol total.
Para peneliti menyebutkan konsumsi teh hijau yang lebih tinggi berhubungan dengan kadar kolesterol LDL yang lebih rendah. Menurut penelitian tahun 2021, teh hitam juga dimungkinkan memiliki efek positif pada kolesterol.
4. Minuman Kedelai
Kedelai memiliki kandungan lemak jenuh yang rendah. Kamu bisa mengganti makanan lemak jenuh dengan berbagai olahan kedelai agar dapat mengurangi kadar kolesterol.
Kedelai juga dapat diolah menjadi minuman, misalnya susu kedelai. Banyak produk susu kedelai yang bisa kamu konsumsi setelah pesta BBQ.
5. Minuman Kakao
Apakah kamu berpikir minuman kakao atau cokelat hitam mengandung kolesterol tinggi? Minuman ini justru mengandung kolesterol baik atau HDL yang tinggi dan menurunkan LDL atau kolesterol jahat sehingga baik dikonsumsi.
Namun jika membeli produk minuman cokelat, lihat kadar nutrisi di kemasan dan pastikan tidak mengandung lemak jenuh. Batasi juga penambahan gula dan garam saat mengkonsumsinya.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024