Cipung Bikin Warganet “Ngiler” Gara-Gara Makan Brownies Crispy Keju
TABLOIDBINTANG.COM - Tren kuliner terus berkembang dengan adanya selebriti dan influencer yang sering membagikan momen menikmati makanan lezat. Terlepas dari perbedaan latar belakang dan profesi, apa pun yang mereka konsumsi menjadi daya tarik bagi warganet, khususnya para penggemar.
Pada era ini, media sosial menjadi platform utama bagi selebriti untuk berbagi momen sehari-hari, termasuk preferensi kuliner mereka. Kesan personal dan autentisitas yang ditunjukkan dalam momen santai ini menarik minat dan perhatian jutaan warganet, menciptakan ikatan dan tren di kalangan selebriti dan warganet.
Salah satu contoh terkini ialah Rayyanza, atau akrab disapa Cipung, putra bungsu dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Melalui berbagai konten tentang kegiatan sehari-hari yang dibagikan di media sosial, Cipung kerap menarik perhatian warganet Indonesia karena kegemasannya.
Bahkan, makanan yang dia konsumsi sering kali menjadi viral dan menarik perhatian warganet. Kali ini, Cipung kembali membuat netizen FOMO terhadap camilan keju yang ia makan bersama dengan Ameena, putri dari Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, pada sebuah momen santai dalam video yang diunggah kanal YouTube RANS Entertainment.
Dalam video tersebut, Cipung dan Ameena terlihat sedang bermain bersama sambal menyantap produk camilan rasa keju. Terlihat juga Raffi Ahmad yang turut memuji produk camilan tersebut saat menyantapnya bersama rekan-rekannya untuk mengembalikan semangat sembari meeting.
“Teksturnya crispy, rasa kejunya tebel! Ini camilan kesukaan gue sama Rayyanza. Nih, Rayyanza aja lagi (suka) ngemil (camilan ini),” ujar Raffi Ahmad ketika memperkenalkan produk camilan tersebut kepada rekan-rekannya. Rupanya, produk camilan yang dikonsumsi Cipung, Ameena, dan Raffi Ahmad ini adalah varian baru Brownies Crispy Lemonilo rasa keju. “Ini tanpa pengawet, tanpa penguat rasa, dan tanpa pewarna sintetik,” imbuh Raffi.
Brownies Crispy Keju Lemonilo menjadi favorit Cipung bukan hanya karena rasanya yang lezat, tetapi juga karena kualitasnya yang baik. Camilan ini juga merupakan sumber serat dan bebas gluten sehingga menjadikannya pilihan yang sehat dan lezat untuk dinikmati kapan saja
Salah satu content creator yang FOMO pada camilan Brownies Crispy yang dikonsumsi oleh Cipung ialah Gilang Samiadji. Gilang kerap kali viral karena sering kali mengeksplor makanan unik di internet.
Gilang ikut mencoba Brownies Crispy Lemonilo dan menyetujui selera Cipung terhadap produk camilan tersebut. Teksturnya yang renyah dan tipis, serta topping keju dan cokelatnya yang berlimpah membuat produk camilan Brownies Crispy Lemonilo ini disukai oleh berbagai kalangan. Banyak konsumen yang tertarik mencoba produk camilan ini berkat “keracunan” Cipung, Brownies Crispy Keju Lemonilo saat ini dapat dengan mudah ditemukan toko offline maupun online.
-
-
Korea
Cerita Kim Hye Soo Syuting Serial Unmasked di Cuaca Dingin dan Cedera
Binsar HutapeaRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rayakan Ultah Sang Anak, Shindy Fioerla Tiadakan Prosesi Tiup Lilin dan Potong Kue
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Polemik Donasi Agus: Upaya Damai Gagal Lagi, Novi Pilih Walk Out!
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Berita
Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir, Sejumlah Barang Elektronik Rusak
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
EMPC 2024 Siap Bawa Produser Musik Elektronik Indonesia ke Level Dunia
Ari KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
2 Tahun Hiatus, "The Next Syahrini" Alma Margana Comeback Lewat "Cintaku Runtuh"
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Film Tv Musik
Sinopsis Film Habibie & Ainun 3 Karya Hanung Bramantyo, NET. Movie Spesial Siang Ini
Indra KurniawanRabu, 27 November 2024 -
Hollywood
Punya Kekayaan Rp 6 T, Keanu Reeves Kenang Honor Pertama Syuting Dibayar Rp 2 Juta
SupriyantoRabu, 27 November 2024