Pakai Jaket Bomber di Debat Capres, Citra Apa yang Ingin Ditampilkan Ganjar Pranowo?
TABLOIDBINTANG.COM - Jaket bomber sesungguhnya hanya fashion item biasa saja. Banyak orang mengenakannya sejak lama, apapun latar belakangnya. Namun dalam peta politik Tanah Air, jaket bomber kadung identik dengan sosok presiden yang saat ini masih menjabat, yaitu Jokowi.
Pada tahun 2016 silam, Jokowi dan jaket bombernya sempat menjadi fenomena tersendiri.
Saat itu, Jokowi dalam sebuah momen memberikan keterangan pers usai menggelar rapat terbatas dengan jajarannya, tampil mencuri perhatian.
Presiden yang menjabat 2 periode di Indonesia itu terlihat kasual sekaligus modis dengan jaket bomber warna hijau army yang dikenakannya.
Maka ketika dalam kesempatan debat pilpres ketiga yang berlangsung semalam, Minggu (7/1), terlihat pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tampil dengan fashion jaket bomber, warna hijau pula__walau dengan tambahan dasi merah khas partai pengusung PDIP dan slogan-slogan berbau kampanye yang ditempel cukup mencolok pada bagian jaket__ ingatan ini pun seketika kembali ke sosok Jokowi.
Dan jika dibandingkan dengan dua capres lain, yakin Anies Baswedan dan Prabowo yang masih konsisten dengan gaya fashion terdahulu, penampilan Ganjar-Mahfud memang jadi yang paling mencuri perhatian.
Walaupun, sekali lagi, malah sosok Jokowi yang lebih terbayang-bayang.
Lantas apa sebetulnya citra yang ingin ditampilkan dari seseorang yang mengenakan jaket bomber?
Sekadar informasi, dalam industri hiburan jaket bomber bisa dibilang sangat melekat pada sosok Tom Cruise dalam Top Gun (1986). Karakter yang diperankannya, Maverick, digambarkan memiliki rasa percaya diri tinggi, kompetitif sekaligus bersemangat, seorang pemberontak yang mandiri dan berani ambil risiko, pada waktu bersamaan kharismatik dan menawan.
Dari tinjauan psikologi, jaket bomber atau seseorang yang mengenakannya kurang lebih digambarkan sebagai penyuka petualangan yang keberaniannya tidak diragukan lagi. Mereka yang memilih fashio jaket bomber juga dapat dikatakan sebagai seseorang yang siap menghadapi tantangan dan menyukai perubahan.
Menurut Anda sendiri, bagaimana kesan yang didapat ketika jaket bomber dikenakan seorang Ganjar Pranowo?
-
Peristiwa
Debat Terakhir Capres, Prabowo Diminta Banyak Senyum dan Tidak Tegang
TEMPOSabtu, 13 April 2019 -
Berita
Rossa Minta Maaf Setelah Tampil di Debat Capres Keempat, Ada Apa?
Christiya Dika HandayaniSenin, 1 April 2019 -
-
Peristiwa
Lari Pagi dan Main Basket Bareng AHY, Sandiaga Uno Dapat Masukan untuk Debat Cawapres
Hari MurtonoMinggu, 17 Maret 2019 -
Peristiwa
4 Fakta Seputar Lahan Ratusan Ribu Hektare Prabowo yang Disinggung Jokowi
TEMPOKamis, 21 Februari 2019 -
Peristiwa
Timses Prabowo Tak Menyangka Jokowi Agresif saat Debat Capres
TEMPORabu, 20 Februari 2019 -
Peristiwa
Hadapi Maruf Amin di Debat Capres 3, Sandiaga Uno akan Santun
TEMPOSelasa, 19 Februari 2019 -
-