Ragam Tren Hijab 2024, Bisa Jadi Pilihan di Hari Raya
TABLOIDBINTANG.COM - Apakah Anda sudah mulai memikirkan hijab yang akan dikenakan di Hari Raya nanti? Model busana dan kerudung seperti apa, sih yang kira-kira sedang tren atau minimal kekinian?
Bagi Anda yang termasuk menganggap penting persoalan semacam ini, ada baiknya mengintip kisi-kisi tren hijab tahun 2024 yang diperkirakan masih relevan hingga hari Lebaran nanti.
Melansir dari laman Scarf Zone, berikut daftar tren hijab 2024 yang dapat Anda jadikan acuan.
1. Minimalis-netral
Sesuatu yang disukai pada tahun 2023 masih akan berlanjut. Warna-warna seperti beige, camel, abu muda dan putih klasik akan memberikan penampilan elegan yang modern. Warna netral sekaligus potongan busana yang minimalis juga membuat penggunanya bebas menambahkan gaya melalui penggunaan aksesoris yang mencolok tanpa menjadikannya terkesan berlebihan.
2. Tipis dan halus
Bahan seperti sifon dan silk yang ringan, halus, sedikit berkilau, bisa menjadi pilihan bagi mereka yang mudah merasa gerah, namun tetap ingin terlihat cantik.
3. Bahan bertekstur
Bahan jenis ini menjadi sorotan di tahun 2024. Hijab dari crepe, seersucker (kain muslin yang terbuat dari 100 persen katun yang ditenun), dan jackguard akan memberi kesan unik, mendalam, dan sebuah dimensi yang istimewa pada penampilan Anda.
4. Oversized-elegan
Potongan baju atau gamis yang kebesaran akan semakin menjadi favorit. Dengan pilihan bahan dan kombinasi warna yang tepat, potongan jenis ini akan membuat penggunanya terlihat modern namun sekaligus dramatis. Bisa banget menjadi penampilan yang mencuri perhatian!
5. Ramah lingkungan
Isu terkait produk fashion yang cenderung tidak ramah lingkungan, membuat banyak orang mempertimbangkan untuk membeli produk fashion yang lebih awet, tidak lekang waktu dan masa, mudah dipadupadan, dan terbuat dari material organik.
6. Hijab yang terinspirasi busana para atlet
Banyak wanita aktif menginginkan hijab yang dapat mendukung di segala aktivitas. Bahan yang nyaman, model yang kasual, cocok dikenakan dalam banyak kesempatan, akan menjadi idola di tengah kesibukan silaturahmi dan atau mudik Hari Raya.
7. Monokrom-elegan
Pilihan warna yang senada dari atas sampai bawah akan memberi kesan rapi sekaligus modern yang maksimal. Jika Anda tidak terlalu berani untuk tampil satu warna, pilihan tone warna yang sedikit lebih tinggi atau lebih rendah akan menjadi padu padan yang manis.
8. Motif geometris jadi idola
Anda yang tidak suka tampil polos dapat memilih motif geometris karena inilah yang diperkirakan akan tren. Padukan dengan warna yang solid untuk gaya yang semakin paripurna. Sementara simpan dulu koleksi hijab motif bunga-bunga ya.
9. Gaya berlapis
Pakaian yang dikenakan berlapis salah satu yang akan menjadi tren. Gaya ini memberi kesempatan pada Anda untuk main padu padan warna. Melapisi pakaian dengan luaran yang longgar juga menambah kesan gaya yang menarik.
10. Nuansa vintage
Motif retro, polkadot, dan scarf tua yang artistik akan menjadikan penampilan Anda unik dan otentik. Jangan ragu membongkar koleksi hijab lama dan temukan yang memikat hati.
11. Aksesoris bando dan jepitan
Bagi mereka yang tidak berkerudung, penggunaan aksesori di rambut bisa jadi pilihan. Bando atau jepit rambut dengan model yang elegan akan menjadi pilihan aman untuk tampil gaya.
12. Kembalinya gaya berkerudung tradisional
Ingat gaya berkerudung ala Turki yang sempat tren beberapa tahun lalu? Gaya tersebut nampaknya akan kembali digemari seiring tingginya popularitas kerudung persegi bermotif cantik dan brand-brand kelas atas.
-
Gaya Hidup
Jadi Incaran Jelang Idul Fitri, Begini Tips Nyaman Kenakan Scarf
Christiya Dika HandayaniRabu, 29 Mei 2019 -
-
-
Berita
Lebaran 2018: Agar Tidak Terjadi Kesalahan Dalam Berhijab, Perhatikan Hal Ini
Rizki Adis AbebaJumat, 1 Juni 2018 -
Berita
Busana Lebaran 2018: Hijab Instan, Solusi Bagi Anda yang Belum Mahir Berhijab
Rizki Adis AbebaJumat, 1 Juni 2018 -
Berita
Kerudung Segi Empat dan Pasmina Pilihan Aman untuk Hijab Lebaran
Rizki Adis AbebaJumat, 1 Juni 2018 -
Berita
Tren Baju Lebaran 2018: Ivan Gunawan Sebut Warna Pastel Masih Menjadi Primadona
Christiya Dika HandayaniSenin, 28 Mei 2018 -
Berita
Hijab Tutorial Ala Ivan Gunawan dengan Hanya Dua Jarum Pentul
Christiya Dika HandayaniSenin, 28 Mei 2018 -
Berita
3 Benda Fashion Wajib Perempuan Berhijab dengan Kesibukan Padat Ala Norma Hauri
Andira PutriSenin, 14 Mei 2018