Finn dan Bora Pertama Kalinya di Indonesia Meriahkan Bebefinn Playtime di MOI, Catat Tanggalnya!

Indra Kurniawan | 15 Juni 2024 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bekerja sama dengan The Pinkfong Company dan Medialink Indonesia, Mall Of Indonesia (MOI) untuk pertama kalinya di Indonesia menghadirkan karakter anak Bebefinn dengan tema Bebefinn Playtime.

Acara ini memberikan keseruan dan pengalaman interaktif bagi anak-anak dalam menyambut liburan sekolah mulai 14 Juni hingga 21 Juli 2024 di Main Atrium, Mall of Indonesia, Jakarta Utara.

"Untuk Bebefinn ini baru pertama kali di Indonesia dan juga di Asia Tenggara. Sebelumnya ada di Korea. Kehadiran karakter Bebefinn untuk menjawab demand dan kebutuhan dari para pelanggan," ungkap Wahyu S. Nugroho, Sr. Manager Center Experience, kepada awak media di MOI, Jumat (14/6) siang. 

"Tidak hanya satu karakter, kami langsung datangkan dua. Kalau kami ambil satu mungkin enggak terlalu wow, karena ini benar-benar pertama kali kami langsung ambil dua karakter yang ada yaitu Finn dan Bora," lanjutnya.

Selama periode event Bebefinn Playtime berlangsung, seluruh pengunjung berkesempatan untuk bertemu dan menyaksikan langsung untuk pertama kalinya penampilan Finn dan Bora setiap Sabtu dan Minggu pada 29-30 Juni dan 6-7 Juli 2024 pukul 16.00 WIB & 18.00 WIB serta 13-14 & 20-21 Juli 2024 pukul 15.00 & 17.00 WIB.

Pengunjung dapat mengumpulkan 5 stamp yang dapat diperoleh dengan berbelanja di seluruh tenant Mall of Indonesia dengan 1 stamp senilai Rp. 250 ribu. Stamp tersebut dapat dikumpulkan mulai 14 Juni - 21 Juli 2024 di Concierge Lobby 7, Ground Floor. 

Finn dan Bora akan menghibur pengunjung Bebefinn Playtime hingga Juli mendatang. (Indra Kurniawan/tabloidbintang.com)

Kesempatan ini berlaku untuk 1 anak dengan 1 pendamping/orang tua bagi member ASRI Living. Setelah stamp terkumpul mereka bebas untuk memilih waktunya.

"Kuota per sesi 50 anak. Kenapa segitu, supaya mereka juga nyaman. Kalau bikin 100 bisa saja cuma balik lagi kenyamanan dan experience customer juga buat nonton," kata Wahyu.

Tidak hanya itu, sepanjang periode liburan anak tahun ini Mall of Indonesia menjadi salah satu destinasi liburan bersama keluarga di Jakarta yang menghadirkan juga beragam kegiatan menarik untuk quality time bersama si buah hati.

Antara lain Big Bounce Land: Giant Inflatable Indoor Playground (14 Juni - 21 Juli), Summer Sweet Market (12-23 Juni), Hoora Photobox (14 Juni-21 Juli), Kidstopia (24 Juni-7 Juli), Summer Book Festival (14 Juni-21 Juli), Jakarta Milk Fest (8-21 Juli), dan OPPAL Jamsation (20 Juli).

“Liburan sekolah waktu yang tepat untuk anak-anak melakukan kegiatan positif dan quality time bersama keluarga. Mall of Indonesia menjadi satu destinasi tempat liburan anak yang cocok dan tepat dengan beragam kegiatan menarik yang kami kemas mulai 14 Juni hingga 21 Juli 2024 mendatang yang belum pernah ditemukan sebelumnya," jelas Wahyu.

"Target kami adalah kenaikan dari musim liburan tahun sebelumnya yaitu 20 persen. Untuk angkanya 50 ribu pengunjung per hari dan 70 ribu pengunjung biasanya untuk akhir pekan. Apalagi ini benar-benar momen liburan sekolah. Kami yakin ini akan jadi terobosan baru dan dicari keluarga Indonesia," ungkap Wahyu.

Yuk mom ajak putra-putrinya lihat keseruan Meet & Greet Bebefinn dan Bora untuk pertama kali di MOI! Untuk informasi lebih lanjut cek langsung di www.mallofindonesia.com atau instagram @mallofindonesia

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan