Tips Agar Kue Lebaran Tak Cepat Rusak dan Tetap Enak

Binsar Hutapea | 31 Maret 2025 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Saat Lebaran, berbagai jenis kue kering memang selalu menggugah selera. Banyak orang yang ingin terus menikmatinya meskipun perayaan sudah berakhir.

Namun, Anda tak perlu khawatir karena kue kering tersebut masih bisa dinikmati meskipun sudah lewat hari Lebaran. Kuncinya ada pada cara penyimpanan yang tepat.

Chef Karen Carlotte menyarankan agar kue kering disimpan di tempat yang tidak terlalu kering atau lembap, seperti lemari dapur. Ia juga menegaskan, "Pastikan kue tidak terpapar sinar matahari langsung dan hindari menyimpannya di tempat yang basah."

Kesalahan lain yang sering dilakukan adalah menyimpan kue di dalam kulkas. Sebaiknya hindari hal ini karena suhu dingin dapat merusak tekstur kue ketika dikeluarkan.

"Jika kue dikeluarkan dari kulkas, kelembapan akan muncul dan bisa menyebabkan jamur, sehingga kue lebih cepat rusak," tambah Chef Karen Carlotte.

Namun, menyimpan adonan kue di kulkas saat masih dalam proses pembuatan justru bisa membuatnya lebih awet.

Dengan cara penyimpanan yang benar, kue kering Lebaran Anda akan tetap tahan lama. Anda pun bisa terus menikmati kelezatannya setelah Lebaran usai.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor : Indra Kurniawan